Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/09/2017, 01:46 WIB
|
EditorReza Wahyudi

KOMPAS.com - Setelah berbulan-bulan menjadi rumor belaka, iPhone 8 dan 8 Plus akhirnya diperkenalkan secara resmi hari ini, Rabu (13/9/2017) dinihari WIB atau sekitar Selasa (12/9/2017) siang di Amerika Serikat. CEO Apple Tim Cook sesumbar kedua lini tersebut menegaskan komitmen perusahaan berlogo apel tergigit untuk terus berinovasi.

“Selama satu dekade, kami selalu meluncurkan inovasi demi inovasi hingga sekarang kami bisa menciptakan perangkat yang jauh lebih cerdas, lebih capable, dan lebih kreatif dari sebelumnya,” ia menuturkan di atas panggung peluncuran, di Steve Jobs Theatre, Cupertino, AS.

Untuk penjelasan lebih lanjut, Tim Cook memanggil Senior VP Marketing Apple, Phill Schiller, ke atas panggung. Pertama-tama, Phill Schiller menjelaskan soal desain iPhone 8 dan 8 Plus yang ditingkatkan dari pendahulunya.

Kedua lini itu dibalut aluminium level aerospace dengan balutan kaca yang pemrosesan warnanya melewati tujuh lapisan. Ini adalah yang pertama kali di pasaran dan diklaim sebagai kaca pelindung paling awet untuk smartphone.

iPhone 8 dan 8 Plus juga dilengkapi fitur anti-air dan anti-debu, namun tak dijelaskan sertifikasinya. Layarnya sendiri 4,7 inci untuk iPhone 8 dan 5,5 inci untuk varian Plus.

Duo iPhone 8 tetap mengikuti iPhone 7 dengan tidak menyertakan colokan audio standar 3,5 mm dan tombol Home tradisional. (Baca: Mengapa iPhone 7 Tak Punya Jack Audio dan Tombol ?Home??)

Salah satu yang ditingkatkan dari pendahulu mereka adalah tampilan baru dengan “True Tone” yang mudah beradaptasi dengan warna serta temperatur situasi sekitar.

Soal audio, stereo speaker iPhone 8 dan 8 Plus diklaim 25 persen lebih kencang dibandingkan iPhone 7 dan 7 Plus. Bass-nya pun disebut-sebut lebih dalam.

Prosesornya mengandalkan A11 Bionic berinti 6 dengan desain 64 bit. Empat intinya lebih cepat 75 persen dibandingkan A10, sementara dua inti lainnya lebih cepat 25 persen ketimbang A10.

Itu baru dari CPU-nya. Jika ditilik dari kecepatan grafis, GPU A11 lebih mantap 30 persen daripada A10. Secara keseluruhan, performa lebih cepat 70 persen ketimbang A10.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com