Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vendor China Gantikan Samsung Pasok Layar iPhone?

Kompas.com - 30/11/2017, 16:03 WIB
Rizky Chandra Septania

Penulis

KOMPAS.com - Apple tampaknya tak akan bergantung lagi pada layar OLED buatan Samsung. Pasalnya, pabrikan layar terbesar asal China, BOE melayangkan tawaran menggiurkan pada Apple, terkait produksi layar berkualitas tinggi itu.

BOE menawarkan akan membangun dua jalur produksi OLED berskala besar untuk digunakan secara eksklusif oleh Apple. Kabar ini beredar setelah BOE melakukan kunjungan ke kantor Apple untuk berbagi rencana bisnis, pekan lalu.

Guna merealisasikan hal tersebut, BOE dikabarkan bakal menaruh investasi sebesar 7,04 miliar dollar AS (Rp 94 triliun) untuk membangun fasilitas produksi di provinsi Sichuan, China. Perusahaan tersebut bahkan diyakini telah mulai memesan peralatan untuk membangun fasilitas produksi pada Juni 2018 mendatang.

Menurut kabar yang dihimpun KompasTekno dari Apple Insider, Kamis (30/11/2017), fasilitas produksi layar OLED kedua juga bakal dibangun di kota Chongqing dalam waktu dekat.

Salah satu layar OLED besutan BOEBOE Salah satu layar OLED besutan BOE

Dengan kedua jalur produksi tersebut, BOE bakal memproduksi dua jenis layar OLED, yakni layar OLED fleksibel dan yang dapat dilipat, dengan komposisi yang berbeda-beda untuk masing-masing fasilitas perakitan.

Sebelumnya, Apple bergantung kepada Samsung sebagai pemasok layar OLED, hingga tahun 2019. Layar OLED Samsung ini juga telah digunakan di iPhone X. Selain itu, Apple juga dikabarkan ingin menggandeng LG untuk memproduksi layar iPhone yang dapat dilipat pada 2020.

Belum diketahui apakah BOE yang mengajukan penawaran lebih dahulu, atau Apple yang meminta BOE memberikan penawaran. Yang jelas, jika ingin menjadi pemasok komponen Apple, BOE harus memenuhi standar produksi terlebih dahulu.

Apalagi mengingat saingan BOE adalah dua raksasa teknologi yang lebih dulu berkecimpung di ranah elektronik, khususnya smartphone.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

e-Business
Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Hardware
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com