Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan Ponsel Android yang Tiru "Poni" Layar iPhone X

Kompas.com - 04/03/2018, 15:02 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Cukup sulit menilai apakah konsumen smartphone benar-benar membenci "poni" layar alias notch iPhone X atau justru sebaliknya.

Bingkai (bezel) secuil yang melekat dipucuk display itu sempat menuai sindirian banyak pihak. Termasuk rivalnya, Samsung yang sempat menyindir "poni" iPhone X dalam iklan Galaxy Note 8. Sebagian pengguna iPhone X pun berusaha menutup notch yang dianggap tidak menarik tersebut.

Tapi, nyatanya tak semua vendor smartphone sepakat bahwa notch iPhone X adalah ide buruk.
Notch iPhone X menjadi trend-setter di industri smartphone. Mirisnya, tak semua perangkat Android mengikuti idealisme Samsung yang mempertahankan desainnya di flagship duo Samsung Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus.

Banyak di antaranya latah menempelkan notch di permukaan layar-nya. KompasTekno telah merangkum dari beberapa sumber, deretan smartphone Android yang meniru si layar "poni" iPhone X, Minggu (4/3/2018).

Beberapa di antaranya turut membanjiri tenda Mobile World Congrees 2018 di Barcelona yang baru saja usai. Namun sebelumnya, mari kita tengok sejarah notch di era feature phone.

Legenda notch di Motofone F3

Motofone F3 dengan notch membulat di atas displayAmazon Motofone F3 dengan notch membulat di atas display

Dilansir dari GSM Arena, sebelum diadopsi oleh smartphone kekinian, ternyata notch telah muncul di ponsel kekunoan. Notch kecil tersebut terpasang di display mini berbentang 2,2 inci yang baru mendukung visual monokrom.

Display ini dimiliki oleh Motofone F3 pabrikan Motorola yang rilis pada 2006. Bedanya, "poni" di Motofone F3 ini membulat, bukan membentang seperti iPhone X. Bukan pula digunakan sebagai rumah kamera atau sensor sistem Face ID.

Bulatan tersebut hanya digunakan untuk menempatkan logo "M" yang menjadi simbol merek dagang Motorola.

Wiko View 2 dan View 2 Pro

Wiko View 2 GSM Arena Wiko View 2

Notch bulat di Motofone F3 kemudian dicaplok oleh Wiko View 2 dan View 2 Pro. Fungsi notch pun berubah, bukan lagi sebagai logo bernaung, namun lebih canggih sebagai tempat kamera depan.

Dibanding iPhone X, duo View 2 ini masih menyisakan bezel cukup tebal di bawah. Desain serupa juga diterapkan Essential Phone, buatan salah satu mantan pendiri Google, Andy Rubin.

Ulefone T2 dan Ulefone X

 

Ulefone X (kiri) Ulefone T2 Pro (kanan)GSM Arena Ulefone X (kiri) Ulefone T2 Pro (kanan)

Notch di Ulefone T2 mirip dengan iPhone X, namun tampak lebih kecil. Layarnya pun lebih besar, yakni 6,7 inci dengan aspek rasio 19:9. Bezel di sisi kanan dan kirinya pun lebih bersih.
Sayangnya, notch tersebut tampak mengganggu informasi status bar di layar.

Begitu pula dengan "saudaranya", Ulefone X. Tak hanya mirip dari namanya, Ulefone X juga menggunakan notch seperti iPhone X. Namun, penampilannya tak semewah Ulefone T2 Pro yang masih menyisakan bezel tebal di sisi bawah dan samping layar.

Leagoo S9

Leagoo S9 berbasis Android yang mirip iPhone X Android Authority Leagoo S9 berbasis Android yang mirip iPhone X

Penamaan perangkat ini cukup menggelitik. Leagoo meniru penamaan Samsung dengan huruf S dan angka di belakangnya, seperti Galaxy S9 yang baru saja rilis, namun desain serupa iPhone X.

Baca juga: Android P Bikin Desain iPhone X Semakin Pasaran?

Seperti halnya Ulefone T2 Pro, notch di Leagoo S9 tak didukung software yang sempurna. Informasi di status bar tampak tertutup oleh notch. Smartphone Android ini dibanderol seharga 150 dollar AS atau sekitar Rp 2 jutaan.

Deretan ponsel Android berponi di layar bisa disimak di haalaman berikutnya.

Noa N10

Noa N10Apple Insider Noa N10

Smartphone ini dibuat oleh Hangar 18, vendor ponsel yang bermarkas di Kroasia. Tak hanya memiliki notch di layar 6,2 incinya, Noa N10 juga menjiplak sistem keamanan Face Unlock, yang pada iPhone familiar dengan nama Face ID.

Doogee V5

Doogee V5CNBC Doogee V5

Tak mau kalah, smartphone pabrikan China ini juga menempelkan notch di layar 6,2 inci.
Hanya saja, Doogee V5 dibekali sensor pemindai sidik jari terintegrasi yang terbenam di layar, mirip Vivo X20 Plus UD.

Doogee V5 juga telah mengusung pengisian daya nirkabel atau wireless charging layaknya iPhone X.

Asus Zenfone 5 dan Zenfone 5Z

Asus Zenfone 5 (kiri) dan iPhone X (kanan) yang tampak mirip. Asus Zenfone 5 memiliki layar LCD lebih besar  dibanding layar OLED iPhone X.Andrew Hoyle/CNET Asus Zenfone 5 (kiri) dan iPhone X (kanan) yang tampak mirip. Asus Zenfone 5 memiliki layar LCD lebih besar dibanding layar OLED iPhone X.

Tak hanya ditiru oleh beberapa vendor kecil, notch iPhone X juga diduplikat oleh vendor smartphone besar asal Taiwan, Asus. Dalam MWC 2018, Asus percaya diri meluncurkan flagship Zenfone 5 dan 5Z yang juga memiliki tampilan depan dan belakang mirip iPhone X.

Asus tak menyangkal, justru mereka mengamini jika flagship-nya mengikuti tren iPhone X.

"Beberapa orang akan menyebut ini (Zenfone 5 dan Zenfone 5Z) meniru Apple. Namun kita tidak bisa mengabaikan keinginan konsumen. Anda harus mengikuti tren", jelas Head of Marketing Global Asus, Marcel Campos.

Baca juga: Asus Zenfone 5 dan 5Z Resmi Meluncur dengan Menjiplak iPhone X

LG G7 dan Huawei P20

Bocoran Huawei P20 mirip iPhone XEvan Blass Bocoran Huawei P20 mirip iPhone X

Selain beberapa smartphone di atas, beberapa sepesifikasi smartphone juga dikabarkan akan mengikuti tren "poni layar". Seperti Huawei P20, OnePlus 6, Oppo R15, dan LG G7. Pembocor gadget ternama, Evan Blass pun mengunggah penampakan LG G7 saat MWC 2018.

Tak hanya tren poni layar, beberapa smartphone juga ikut-ikutan melenyapkan headphone jack, seperti Xperia XZ2 dan Nokia Sirocco.

Notch bukan keniscayaan smartphone flagship

Pemangkasan bezel di smartphone flagship memang cukup dilematis. Setidaknya, harus ada tempat untuk menempatkan kamera depan, sensor proximity, atau keamanan Face Unlock.

Jadilah beberapa vendor, diinisiasi oleh Apple, menyisakan bezel secukupnya di atas layar, untuk rumah bernanung komponen-komponen tersebut.

Terlepas dari apakah notch bergeser menjadi tren "fasyen" di smartphone flagship, ada sedikit kelegaan mengetahui bahwa totalitas bingkai tipis (bezel-less) bukan sebuah kemustahilan.
Fakta itu dibuktikan oleh Vivo yang memukau pengunjung MWC 2018 dengan purwarupa Vivo Apex.

Vivo Apex (kiri) disandingkan dengan iPhone X.FORBES/ BEN SIN Vivo Apex (kiri) disandingkan dengan iPhone X.

Vivo Apex memiliki bagian muka yang hampir seluruhnya tertutup oleh layar, nyaris tanpa bingkai sama sekali. Bingkai sisi atas, kanan dan kiri layar hanya setebal 1,88 mm, dan bagian bawah setebal 4,3 mm. Meski masih ada sisa, bezel di Vivo Apex tak setebal iPhone X.

Baca juga: Vivo Apex Bikin Layar iPhone X Kelihatan Kuno

Komponen yang biasanya di luar, seperti pemindai sidik jari, sensor jarak (proximity sensor) dan earpiece (speaker) ditanamkan di bawah permukaan layar.

Sementara kamera depannya disembunyikan di sisi atas, lantas akan muncul dengan metode pop-up ala lampu flash di kamera saku, apabila dipanggil lewat aplikasi kamera.

Belum diketahui kapan Vivo Apex benar-benar hadir di pasaran, atau bahkan bisa membalik keadaan tren notch milik iPhone X.

Kemunculan konsep Vivo Apex bukan bukti jika Vivo benar-benar keluar dari tren notch. Justru kabar terakhir menyebutkan, Vivo tengah bersiap meluncurkan Vivo V9 yang juga menjiplak iPhone X dalam waktu dekat.

Baca juga: Baliho di Pangkal Pinang Ungkap Wajah Vivo V9, Mirip iPhone X

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com