Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Balita Bikin iPhone Orang Tua Terkunci 47 Tahun

Kompas.com - 07/03/2018, 19:44 WIB
Fatimah Kartini Bohang,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber TechSpot

KOMPAS.com - Meminjamkan smartphone ke balita bisa berdampak buruk. Bukan hanya bikin “kecanduan”, tetapi juga bisa membuat smartphone Anda terkunci dan harus menunggu hingga hampir 5 dekade.

Skenario ini terjadi pada seorang ibu dari anak lelaki berumur 2 tahun di China, pada awal 2018. Sang ibu meminjamkan iPhone kepada anaknya agar bisa menonton video edukasi di internet.

Sang ibu lupa mematikan passcode-nya, lantas bergegas pergi. Saat pulang ke rumah, sang ibu mendapati iPhone-nya terkunci dan harus menunggu 25 juta menit atau 47,5 tahun untuk bisa membuka iPhone-nya kembali.

Laporan tak memberikan detail atas jenis iPhone yang digunakan. Namun diduga tak lain adalah iPhone 5, yang dirilis sebelum Apple memiliki sistem keamanan TouchID dan FaceID.

Diketahui, sistem keamanan passcode pada iPhone memperbolehkan pengguna untuk memasukkan kode akses sebanyak 5 kali. Jika lebih dari itu dan masih salah, pengguna harus menunggu beberapa saat sebelum mencoba memasukkan kode akses lagi.

Setiap kelipatan kesalahan 5 kali, penalti waktu yang diberikan semakin panjang, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Selasa (7/3/2018), dari TechSpot.

Skenario semacam ini sejatinya bukan yang pertama kali terjadi. Menurut teknisi di Apple Store Shanghai, Wei Chunlong, ada pengguna yang pernah terkunci dari iPhone-nya selama 80 tahun.

“Satu-satunya jalan keluar tanpa menunggu lama adalah menghapus semua data dalam iPhone dan melakukan factory reset,” kata Wei Chunlong.

Sayangnya, sang ibu tak sempat menyalin data-data dalam iPhone-nya. Ia harus memilih antara kehilangan semua data atau menunggu iPhone-nya terbuka pada 2065 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com