Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun Depan, iPhone X Bakal Tampil Tanpa "Poni"?

Kompas.com - 10/03/2018, 13:21 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber ETNews

KOMPAS.com - "Poni" atau notch berupa bingkai yang menjorok ke dalam layar di sisi peragnkat atas dsudah menjadi ciri khas iPhone X. Meski menimbulkan pro dan kontra, tren ini nyatanya menjadi acuan perangkat dari sejumlah vendor smartphone yang diperkenalkan tahun 2018 ini.

Namun, nampaknya Apple enggan ditiru oleh vendor lain dan akan menghilangkan "poni" tersebut di iPhone X yang disiapkan untuk tahun 2019 mendatang. Kabar ini datang dari sumber dalam di industri smartphone yang mengetahui rencana Apple tersebut.

Baca juga: Deretan Ponsel Android yang Tiru "Poni" Layar iPhone X

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Deretan Ponsel Android yang Tiru "Poni" Layar iPhone X", https://tekno.kompas.com/read/2018/03/04/15020067/deretan-ponsel-android-yang-tiru-poni-layar-iphone-x?page=all.
Penulis : Wahyunanda Kusuma Pertiwi
Editor : Reska K. Nistanto

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Deretan Ponsel Android yang Tiru "Poni" Layar iPhone X", https://tekno.kompas.com/read/2018/03/04/15020067/deretan-ponsel-android-yang-tiru-poni-layar-iphone-x?page=all.
Penulis : Wahyunanda Kusuma Pertiwi
Editor : Reska K. Nistanto

"Apple memutuskan untuk membuang desain notch mulai dari iPhone model 2019 dan sedang berdiskusi dengan perusahaan-perusahaan rekanan yang terkait," ungkap sumber yang enggan disebut namanya itu.

Dengan kata lain, tahun depan, iPhone X agaknya bakal mengusung layar full-screen yang benar-benar tanpa bingkai, tidak direcoki oleh bagian poni yang mengganggu pandangan.

Lalu, bagaimana dengan kamera depan dan sensor Face ID yang menempati bagian "poni" di iPhone X? Alasan Apple menggunakan desain notch tak lain adalah untuk memuat komponen kamera dan proyektor yang diperlukan untuk teknologi sekuriti Face ID yang berbasis pengenalan wajah.

Apple agaknya akan tetap mempertahankan keberadaan fitur Face ID di iPhone X tahun depan yang tidak memiliki "poni", sebagaimana dirangkum KompasTekno dari ETnews, Sabtu (10/3/2018). Namun, masih belum ada penjelasan pasti mengenai di mana Apple akan meletakkan komponen-komponen Face ID kalau bukan di bagian notch.

Ada dugaan bahwa modul kamera depan dan Face ID akan dibenamkan di bawah layar, layaknya in-display fingerprint scanner yang baru-baru ini diperkenalkan Vivo melalui konsep smartphone bernama Apex.

Baca juga: Vivo Apex Resmi Berlayar "Bersih" dan Kamera Depan Tersembunyi

Apapun solusinya nanti, iPhone tanpa "poni" kemungkinan baru akan meluncur tahun depan. Untuk tahun 2018 ini, Apple diduga menyiapkan dua iPhone baru dengan layar OLED dan satu iPhone baru dengan layar LCD.

Model OLED disinyalir memiliki ukuran layar 5,85 inci dan 6,46 inci, sementara model LCD layarnya berdiagonal 6,04 inci. Ketiganya diprediksi akan memiliki Fitur face ID yang tetap termuat di bagian notch. Hanya saja, ukuran "poni" tersebut kabarnya akan diperkecil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ETNews
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com