Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beredar Foto “Wajah Asli” LG G7 ThinQ

Kompas.com - 09/04/2018, 07:02 WIB
Oik Yusuf,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber Tech Radar

KOMPAS.com - LG sedang bersiap meluncurkan smartphone flagship terbarunya dari seri G. Perangkat yang diduga bernama LG G7 itu diprediksi bakal meluncur pada Mei mendatang.

Menjelang waktu tersebut, beberapa bocoran yang diduga memperlihatkan sosok LG G7 muncul dan beredar di internet, termasuk tampilan sebuah layar bootscreen yang menunjukkan embel-embel “ThinQ” di akhir nama sang ponsel.

Dari sini bisa diduga bahwa flagship berikutnya dari LG memang bakal bernama LG G7 ThinQ, seperti yang sempat dirumorkan sebelumnya.

Akhiran “ThinQ” mengacu pada kemampuan olah kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI), seperti yang juga terdapat pada perangkat terdahulu, LG V30S ThinQ.  

Di sisi kiri perangkat LG G7 ThinQ dalam bocoran foto, tampak sebuah tombol yang disinyalir merupakan tombol khusus untuk memanggil fungsi AI smartphone. Tombol ini mirip tombol Bixby pada smartphone flagship Samsung.

Baca juga: Sama-sama Punya AI, Oppo F7 Diklaim Lebih Pintar dari F5

Bocoran foto LG G7 ThinQ. Ada bagian poni di sisi atas layar.TechRadar Bocoran foto LG G7 ThinQ. Ada bagian poni di sisi atas layar.

Fungsi AI ini misalnya adalah AI CAM, yang menganalisa subyek foto kemudian memilih sertting pemotretan yang sesuai secara otomoatis. Ada juga QLens yang mampu mengenali landmark, makanan, dan lain-lain.

Wajah LG G7 ThinQ sendiri tampak berbeda dari pendahulunya, G6, dengan bagian depan yang nyaris sepenuhnya terdiri dari layar, kecuali “poni” di sisi atas yang menjorok ke bagian dalam layar. Poni alias notch ini memang belakangan jadi tren di kalangan vendor ponsel Android.

Soal jeroan, menurut informasi yang dihimpun KompasTekno dari TechRadar, Senin (9/4/2018), LG G7 ThinQ bakal dibekali chip Snapdragon 845 dengan RAM 4 GB, storage 64 GB, kamera ganda 16 megapiksel, dan baterai 3.000 mAh.

Layarnya tadi memiliki ukuran 6,1 inci dengan aspect ratio 18:9. Kabarnya LG tak memakai layar bahan OLED untuk menekan harga jual ponsel ini. Benarkah demikian? Jawabannya mungkin bisa diketahui bulan depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Tech Radar
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com