Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aplikasi Go-Jek Eror Lagi, Pengguna Mengeluh "Logout" Massal

Kompas.com - 12/04/2018, 17:16 WIB
Fatimah Kartini Bohang,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Netizen berbondong-bondong melaporkan aplikasi ride-sharing Go-Jek milik mereka tiba-tiba logout sendiri, Kamis (12/4/2018) sore. Layanan favorit pengguna Go-Jek menjelang jam pulang kantor, Go-Ride, pun menjadi tidak dapat digunakan.

Keluhan itu mulai membanjiri linimasa Twitter satu jam yang lalu, sekitar pukul 15.40 WIB.

KompasTekno pun mencoba membuka aplikasi Go-Jek versi Android dan merasakan pengalaman serupa. Aplikasi Go-Jek tiba-tiba eror dan pengguna diminta untuk login.

Ketika hendak login dengan memasukkan nomor telepon, kode verifikasi tak kunjung dikirim. Beberapa pengguna lain menerima kode verifikasi, tetapi nomor tak bisa digunakan.

Masalah ter-logout ini agaknya cuma dirasakan pengguna Go-Jek versi Android. Untuk pengguna iOS, erornya berbeda. Pantauan KompasTekno, Go-Jek di iOS tetap ter-login, tetapi Go-Pay-nya tak bisa dipakai dengan dalih "server sibuk".

Hingga kini belum ada tanggapan dari pihak Go-Jek atas keluhan pengguna di Twitter. KompasTekno pun sudah mencoba menghubungi pihak Go-Jek tetapi tak ada respons.

Eror semacam ini sejatinya bukan kali pertama dirasakan pengguna Go-Jek. pada akhir 2017 lalu, sebagian besar pengguna juga ter-log-out dari aplikasi Go-Jek dan mengeluh di Twitter.

Seperti saat ini, Go-Jek kala itu juga lambat merespons. Admin Twitter Go-Jek menjawab keluhan pengguna dengan meminta nomor telepon, e-mail, dan screenshot kendala.

Baca juga : Go-Jek Inisiasi Gerakan #HapusTuyul

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com