Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi dan Oppo Juga Tengah Siapkan Ponsel Layar Lipat?

Kompas.com - 02/08/2018, 07:22 WIB
Yudha Pratomo,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Para vendor ponsel pintar sepertinya melihat ponsel layar lipat bakal menjadi pasar yang seksi untuk digarap. Duo vendor asal China, Oppo dan Xiaomi kini ditengarai juga tengah mempersiapkan ponsel pintar layar lipat untuk segera diluncurkan.

Hal ini terungkap dari sebuah laporan media di Korea Selatan yang menyebutkan dua vendor kenamaan ini tengah mengadakan komponen untuk membuat smartphone layar lipat. Ponsel ini diramalkan akan dirilis pada 2019 mendatang.

Xiaomi bahkan disebut-sebut telah menggandeng sejumlah pemasok besar. Namun belum terungkap siapa saja vendor besar yang dilibatkan untuk menyediakan komponen ini.

Meski begitu muncul dugaan bahwa Xiaomi maupun Oppo akan menggandeng vendor yang sama dengan Huawei untuk menghadirkan teknologi layar lipat ini. Huawei sendiri dikabarkan akan menggunakan panel fleksibel dari BOE Technology.

Belum diketahui apakah kualitas layar fleksibel buatan BOE Technology bisa dibandingkan dengan layar serupa dari Samsung. Yang jelas, BOE Technology merupakan salah satu pabrikan panel display televisi terbesar di dunia.

Belakangan BOE juga mulai melebarkan sayap ke industri panel layar OLED yang selama ini didominasi Samsung. Kelebihan OLED dibandingkan layar LCD konvensional antara lain terletak pada sifatnya yang bisa dibentuk melengkung, tak harus rata dan kaku.

Selain itu ada juga yang menyebut vendor-vendor smartphone tersebut sedang mempertimbangkan untuk bekerja sama dengan produsen lainnya seperti LG Display atau Japan Display.

Kendati demikian belum ada laporan lebih lanjut terkait kabar ini. Namun yang jelas, tahun 2019 mendatang akan menjadi tahun yang sangat menarik untuk inovasi serta teknologi ponsel pintar.

Perlu diketahui selain Samsung dan Huawei, LG dan Motorola pun telah mendapatkan paten layar lipat dan ditengarai sedang mengembangkan teknologi serupa.

Baca juga: Bocoran Paten Ungkap Cara Kerja Ponsel Tekuk Samsung

Jika kabar ini benar adanya, sangat menarik menanti Xiaomi dan Oppo ikut meramaikan peta persaingan smartphone layar lipat di tahun 2019 nanti, seperti dikutip KompasTekno dari Phone Arena, Kamis (2/8/2018),

Apalagi khususnya untuk Xiaomi, vendor ini seringkali meluncurkan ponsel berspesifikasi tinggi tapi dengan harga yang rendah.

Jadi, kita tunggu saja seperti apa ponsel pintar layar lipat dari duo vendor asal China ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com