Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal Peluncuran Smartphone 5 Kamera LG

Kompas.com - 16/09/2018, 10:46 WIB
Yudha Pratomo,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Setelah beragam kabar muncul di dunia maya, LG memastikan akan mengumumkan kelahiran smartphone baru mereka dalam waktu dekat. LG V40 ThinQ dipastikan akan meluncur 3 Oktober mendatang dan kemudian dirilis 4 Oktober 2018 di negara asalnya, Korea Selatan.

Informasi tersebut dikonfirmasi lewat sebuah video teaser yang dipublikasikan pada akun YouTube resmi LG. Dalam video tersebut LG secara implisit juga seolah memastikan bahwa ponsel ini akan memiliki tiga kamera belakang.

Dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Minggu (16/9/2018), pada video teaser itu, kamera seolah mengambil empat gambar yang berbeda yakni gambar biasa atau normal, kemudian gambar diperbesar (zoom), wide angle, dan mode potret dengan bokeh pada bagian belakang.

Memang berdasarkan bocoran yang beredar, LG V40 ThinQ bakal dibekali lima kamera sekaligus, yakni kamera ganda pada bagian depan, dan tiga kamera pada bagian belakang. Namun belum diketahui sensor dan lensa apa saja yang dipakai, dan apa keunggulannya dibanding kamera ponsel lain.

Baca juga: Render LG V40 ThinQ Perlihatkan 5 Kamera

Jika benar LG bakal menyematkan tiga kamera pada ponsel terbarunya, maka V40 ThinQ akan menjadi ponsel kedua yang memiliki triple kamera. Sebelumnya, konfigurasi ini sudah lebih dulu diadopsi Huawei pada P20 Pro.

Beberapa waktu lalu, bocoran wujud LG V40 ThinQ sudah banyak beredar di ranah maya. Ponsel ini terlihat memiliki poni pada bagian layar dan menggunakan material kaca sebagai pelapis bodi.

Pemindai sidik jari (fingerprint scanner) berada di bawah tiga kamera utama LG V40 ThinQ. Secara berturut-turut di bawahnya lagi ada embel-embel tulisan “V40 ThinQ” dan logo LG.

Kendati demikian masih belum dapat dipastikan spesifikasi jeroan yang akan diusung ponsel ini. Namun sebagai perangkat premium, ponsel ini diprediksi akan menggunakan chipset Snapdragon 845 dengan layar P-OLED.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GSM Arena
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com