Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video: Melihat Perbedaan Go-Jek di Vietnam dan Indonesia

Kompas.com - 18/09/2018, 19:09 WIB
Oik Yusuf,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

HANOI, KOMPAS.com - Peluncuran Go-Viet pada hari Rabu, 12 September lalu di kota Hanoi sekaligus menandai resminya ekspansi Go-Jek ke Vietnam di bawah brand baru tersebut.

Go-Viet merupakan perusahaan lokal yang kepemilikannya dibagi antara Go-Jek dengan shareholder setempat. Nguyen Vu Duc didapuk sebagai CEO untuk memimpin Go-Viet, sementara Go-Jek memberikan dukungan teknologi, operasional, dan finansial.

Ketika coba menjajal Go-Viet untuk berkeliling kota barang sejenak sebelum menghadiri acara peluncuran, KompasTekno menemukan beberapa perbedaaan antara Go-Viet dengan layanan Go-Jek di Indonesia.

Pertama tentu saja namanya yang berbeda. Go-Jek memang memberikan kebebasan kepada tim Go-Viet untuk menentukan identitas lokal sendiri.

Jadilah tema warna Go-Viet bukan hijau seperti Go-Jek, tapi merah dengan atribut bintang yang dicomot dari bendera nasional Vietnam.

Helm yang digunakan bukan tipe full-face atau half-face yang dijadikan standar di Indonesia, melainkan tipe helm catok alias open-face.

Jenis helm ini memang masih umum digunakan oleh para pengendara roda dua di Vietnam, termasuk juga oleh driver ride sharing lain.

Baca juga: Alasan Go-Jek Tak Bernama “Go-Jek” di Vietnam

Lalu, untuk jenis layanan, saat ini baru ada dua yang tersedia, yakni transportasi dengan sepeda motor Go-Bike dan antar barang Go-Send.

Pihak Go-Viet menjanjikan bakal segera memperbanyak jenis layanan dalam waktu dekat, termasuk antar makanan Go-Food dan e-wallet ala Go-Pay.

Acara peluncuran Go-Viet di Hanoi sempat pula dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri. Simak selengkapnya dalam tayangan video di tautan berikut ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com