Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/09/2018, 20:04 WIB
Oik Yusuf,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber CNBC

KOMPAS.com - Awal bulan ini, raksasa e-commerce asal China, Alibaba, mengumumkan rencana suksesi kepemimpinan di perusahaan. Pendiri Alibaba, Jack Ma bakal mundur sebagai chairman pada September 2019, untuk digantikan Daniel Zhang yang kini menjabat CEO.

Jack Ma bakal mendampingi Zhang dalam waktu 12 bulan sebelum mundur untuk memuluskan proses transisi. Setelahnya, dia mengatakan tak bakal kembali ke Alibaba untuk memimpin perusahaan, biarpun penerusnya mengalami kesulitan.

“Saya tak mau mati di kantor,” kata Ma menjelaskan alasannya, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari CNBC, Jumat (21/9/2018).

“Saya tak bakal kembali karena saya tak merasa telah meninggalkan,” imbuh Ma dalam bahasa Mandarin, berbicara dalam konferensi World Economic Forum di Tianjin, China, pekan ini.

Ma memang berencana terus berkomunikasi dengan Alibaba setelah mundur nanti, disamping akan tetap menjadi anggota dewan direksi Alibaba hingga pertemuan tahunan para pemegang saham pada 2020 mendatang.

Usai tak lagi menjabat sebagai Executive Chairman, Ma yang mantan guru itu ingin fokus untuk hal lain di luar Alibaba, termasuk kegiatan filantrofi dan edukasi yang selama ini menjadi kesukaannya.

Baca juga: Daniel Zhang Gantikan Jack Ma Pimpin Alibaba, Ini Profilnya

Ma mengibaratkan Alibaba sebagai seorang anak yang dirawatnya sejak kecil. “Anak” itu kini sudah tumbuh dewasa dan harus bisa terjun menghadapi sendiri aneka ujian di masyarakat.

“Orang tuanya tetap ada, tapi sang ‘anak’ harus mengalami sendiri,” ujar Ma. “Saya punya rencana dalam 15 tahun ke depan, soal ‘anak’ mana lagi yang ingin saya rawat. Mungkin ‘anak-anak’ ini lebih membutuhkan saya (ketimbang Alibaba).”

Untuk masa depannya, Ma memiliki impian sederhana. Dia membayangkan diri sedang bersantai di tepi pantai saat berumur 80an atau 90an tahun.

“Lalu saya menyalakan radio dan mendengar bahwa Alibaba berkiprah cemerlang. Itu akan membuat saya sangat bahagia,” pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber CNBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

'Dragon's Dogma 2' Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

"Dragon's Dogma 2" Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

Game
TWS Redmi Buds 5 Pro Meluncur, Punya Fitur Anti-bising dengan AI

TWS Redmi Buds 5 Pro Meluncur, Punya Fitur Anti-bising dengan AI

Gadget
5 Cara Membuka Situs yang Diblokir di Google Chrome HP dengan Mudah

5 Cara Membuka Situs yang Diblokir di Google Chrome HP dengan Mudah

Software
Amazon Rilis Chip AI Trainium2 dan Graviton4

Amazon Rilis Chip AI Trainium2 dan Graviton4

Hardware
3 Cara Ubah Foto ke Dokumen PDF Tanpa Aplikasi via HP Android dan IPhone

3 Cara Ubah Foto ke Dokumen PDF Tanpa Aplikasi via HP Android dan IPhone

Internet
7 Tips Hemat Baterai iPhone biar Tidak Sering Mengecas

7 Tips Hemat Baterai iPhone biar Tidak Sering Mengecas

Gadget
Samsung Galaxy S23 FE Dipakai Memotret Konser Joyland Fest 2023, Begini Hasilnya

Samsung Galaxy S23 FE Dipakai Memotret Konser Joyland Fest 2023, Begini Hasilnya

Gadget
Cara Mengatasi 'Sync Issue' yang Bikin Data Google Drive Mendadak Hilang

Cara Mengatasi "Sync Issue" yang Bikin Data Google Drive Mendadak Hilang

Internet
Story Instagram Buram? Begini Cara Mengatasinya biar Konten Tetap Bagus

Story Instagram Buram? Begini Cara Mengatasinya biar Konten Tetap Bagus

Software
Layanan VoLTE Telkomsel Kini Tersedia di Semua Kota dan Kabupaten di Indonesia

Layanan VoLTE Telkomsel Kini Tersedia di Semua Kota dan Kabupaten di Indonesia

Internet
YouTube Music 2023 Recap Meluncur, Ada Cover Album Unik dan 100 Lagu Terfavorit

YouTube Music 2023 Recap Meluncur, Ada Cover Album Unik dan 100 Lagu Terfavorit

Internet
Link dan Cara Cek Spotify Wrapped 2023 buat Lihat Kilas Balik Musik Tahun Ini

Link dan Cara Cek Spotify Wrapped 2023 buat Lihat Kilas Balik Musik Tahun Ini

Software
3 Game 'GTA' Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan

3 Game "GTA" Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan

Game
Akun Google yang Tidak Aktif 2 Tahun Dihapus Mulai Besok, Begini Cara Mencegahnya

Akun Google yang Tidak Aktif 2 Tahun Dihapus Mulai Besok, Begini Cara Mencegahnya

Internet
Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat

Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com