Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PS4 "Hang" setelah Menerima Pesan Misterius

Kompas.com - 15/10/2018, 13:08 WIB
Yudha Pratomo,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Jika Anda pemilik konsol PlayStation 4 (PS4) maka berhati-hatilah saat ada pesan misterius yang masuk pada konsol Anda. Pasalnya pesan tersebut bisa menyebabkan konsol PS4 hang dan rusak karena adanya bug yang cukup berbahaya.

Bug ini diketahui menimpa sejumlah pengguna PS4 yang kemudian ramai-ramai memperingatkan para pengguna PS4 lainnya di media sosial.

Lewat forum Reddit, para pengguna ini melaporkan adanya pesan masuk berisi serangkaian karakter yang kemudian menyebabkan konsol menjadi crash.

Menurut penuturan para pengguna, bug ini membuat para pemilik konsol PS4 harus me-restart konsol agar kembali bisa berjalan normal.

Namun ada beberapa kasus di mana konsol PS4 yang crash ini tak bisa diperbaiki hanya dengan me-restart secara paksa. Melainkan harus disetel ulang ke pengaturan pabrik agar dapat kembali normal.

Baca juga: Lama Dinanti, Gamer PlayStation Akhirnya Bisa Mengganti “Username” PSN

Dampaknya adalah, meski konsol dapat kembali berjalan secara normal, game beserta data lain yang tersimpan di dalam konsol akan hilang sepenuhnya.

Dalam forum Reddit, para pengguna melihat bug ini serupa dengan masalah yang pernah menimpa iPhone di tahun 2015. Kala itu iPhone yang menerima pesan berkarakter tertentu menjadi crash dan mati seketika.

Dikutip KompasTekno dari The Verge, Senin (15/10/2018), pihak Sony pun mengatakan akan segera merilis pembaruan sistem guna menutup celah keamanan ini.

Sembari menunggu pembaruan ini dirilis, Sony mengimbau pengguna agar menghapus pesan-pesan misterius yang masuk pada konsol lewat aplikasi Sony PlayStation Message yang ada di Android dan iOS.

Agar lebih aman, pengguna pun diimbau untuk mematikan fungsi berkirim pesan sementara waktu. Pengguna bisa menon-aktifkan fungsi pesan tersebut lewat menu Personal Info kemudian pilih opsi Messages.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Game
Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com