KOMPAS.com - Meski Vivo menjadi vendor smartphone pertama yang menelurkan produk smartphone berkamera tersembunyi dengan mekanisme pop-up, Xiaomi rupanya punya argumen yang berbeda.
Pabrikan asal China tersebut mengklaim bahwa mereka telah memiliki desain ponsel dengan mekanisme kamera pop-up sejak 2015 lalu.
Mekanisme ini menyembunyikan kamera di bodi ponsel saat sedang tidak dipakai. Modul kamera baru akan menyembul ke atas (pop-up) apabila diperlukan pengguna, misalnya saat ingin menjepret selfie lewat aplikasi kamera.
Hal itu diutarakan oleh Director Product Management Xiaomi Global, Donovan Sung lewat akun Twitter resminya.
Baca juga: Xiaomi Pamer Kamera Selfie Ganda di Mi Mix 3
Dalam kicauannya ia menggunggah dua buah foto seraya mengatakan bahwa sejak 2015 lalu, Xiaomi telah mengajukan paten untuk desain kamera pop-up dan membuat beberapa produk sampel. Donovan mengklaim rancangan itu sejatinya adalah desain awal ponsel seri Mi Mix.
Jika dilihat sekilas, gambar desain ponsel yang diunggah Donovan tersebut terlihat mirip dengan Vivo Nex. Kamera depannya disembunyikan lewat sebuah laci kecil yang dapat bergerak ke atas-bawah.
Background on Mi MIX: As early as 2015, we applied for a patent for a popup camera, and made some test devices.
We ultimately chose the sliding form factor for #MiMIX3 to lay the groundwork for an even better full screen display experience, especially for photography.#Xiaomi pic.twitter.com/P7PBrGrpTK
— Donovan Sung (@donovansung) October 18, 2018
"Pada awal 2015 kami telah mengajukan paten untuk kamera pop-up dan membuat beberapa perangkat uji coba. Kami akhirnya memilih mekanisme geser untuk #MiMIX3, untuk menjadi dasar tampilan layar penuh yang lebih baik, terutama untuk fotografi," ungkap Donovan.
Dikutip KompasTekno dari Gizmochina, Minggu (21/10/2018), kendati demikian, Donovan tak menjelaskan lebih lanjut mengapa desain pop-up tersebut tak diterapkan pada ponsel Mi Mix meski sudah diptenkan sejak lama.
Saat ini memang ada beberapa vendor ponsel pintar yang membuat terobosan pada penempatan kamera depan. Mereka membuat kamera depan dengan letak yang tersembunyi di bagian dalam ponsel.
Kamera depan tersebut dapat diakses dengan cara tertentu. Seperti Vivo Nex dan Oppo Find X yang secara otomatis muncul ketika tombol kamera ditekan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.