Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Rp 2 Juta, Realme A1 Akan Dirilis Awal 2019?

Kompas.com - 28/12/2018, 15:07 WIB
Yudha Pratomo,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber Gizmochina

KOMPAS.com - Vendor smartphone asal China, Realme, dikabarkan akan merilis ponsel barunya pada awal 2019 mendatang. Ponsel bernama Realme A1 tersebut disinyalir merupakan model budget dengan harga di bawah model U1.

Dari bocoran yang berhembus di ranah maya, kabarnya akan dibanderol dengan harga 10.000 rupee atau sekitar Rp 2 juta. India ditengarai akan menjadi negara pertama yang disambangi oleh ponsel ini, sekitar Januari hingga Maret tahun depan.

Meski belum ada bocoran spesifikasi lengkap, kabarnya ponsel ini akan dipersenjatai chip Helio P60 atau Snapdragon seri 600. Realme A1 juga akan memiliki kamera ganda dengan kemampuan AI.

Sementara untuk ketersediaan warna, Realme A1 diprediksi akan hadir dengan beberapa pilihan warna seperti kuning dan hitam. Pada bagian layar, belum ada informasi apakah ponsel ini akan memiliki notch atau tidak.

Baca juga: Ponsel Realme Dijanjikan Segera Mendapat Android Pie

Pasalnya, seperti dirangkum KompasTekno dari Gizmochina, Jumat (28/12/2018), pada ponsel Realme U1 yang dirilis beberapa waktu lalu, terdapat notch berbentuk waterdrop atau tetesan air yang khas ditemukan pada Oppo.

Realme mulanya adalah sub-brand milik Oppo yang kemudian menjadi perusahaan mandiri. Sehingga tak mengherankan jika bentuk notch berupa waterdrop ini akan ikut hadir pada ponsel besutan Realme.

Realme sendiri baru memulai debutnya pada pertengahan 2018 lalu. Pada bulan Mei lalu, Realme memperkenalkan smartphone pertamanya yakni Realme 1 kepada publik.

Kemudian pada bulan Agustus, Realme merilis Realme 2 yang juga menjadi ponsel pertama setelah lepas dari bayang-bayang Oppo.

Sejauh ini, Realme memang hendak menyasar pasar menengah ke bawah dengan segmen usia anak muda. Realme tercatat baru memiliki 5 model smartphone dan kesemuanya dibanderol tidak lebih dari Rp 3 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Gizmochina
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com