KOMPAS.com - Pada September 2018 lalu, Panasonic mengumumkan pengembangan duo produk kamera mirrorless dengan sensor full-frame, Lumix S1 dan S1R. Kini, jadwal rilis keduanya telah ditetapkan pada akhir Maret mendatang.
Hal tersebut diungkapkan oleh Panasonic dalam gelaran eksebisi Consumer Electronics Show (CES) 2019 yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat, pekan ini.
Baca juga: Panasonic Umumkan 2 Mirrorless "Full-frame" Pertama, S1 dan S1R
Lumix S1 dan S1R merupakan dua kamera mirrorless pertama dari Panasonic yang dibekali sensor full-frame dengan dimensi setara film 135.
Ukuran fisik sensor ini jauh lebih besar dibandingkan sensor micro four-thirds yang dipakai Panasonic di kamera mirrorless sebelumnya, yakni seri G, GH, GX, dan GF. Karena itu, hasil jepretan Lumix S1 dan S1R pun mestinya lebih bagus.
Kedua kamera baru tersebut menggunakan sistem mounting lensa baru bernama L-Mount yang dikembangkan bersama oleh Panasonic, Leica, dan Sigma.
Panasonic diketahui turut membenamkan serangkaian fitur anyar di Lumix S1 dan S1R, misalnya dukungan hybrid gamma log (HGL dari stasiun BBC dan NHK. Format ini memungkinkan perekaman gambar dengan rentang dynamic range yang luas.
Baca juga: Masuk Indonesia, Kamera Mirrorless Panasonic Lumix G9 Dibanderol Rp 22 Juta
Ada juga teknologi autofokus depth-from-defocus (DFD) Panasonic, dual-image stabilization, dual-card slot untuk kartu memori XQD dan SD, perekaman video 4K dengan frame rate 60 FPS, serta layar LCD tiltable 3-axis.
Dirangkum KompasTekno dari Engadget, Kamis (10/1/2018), masih belum ada informasi harga maupun detil spesifikasi dari Lumix S1 dan S1R. Ada dugaan Panasonic akan mengungkap kedua hal itu di arena CES 2019 dalam beberapa hari ke depan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.