Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Acer Predator Triton 900, Laptop Gaming "2-in-1" dengan Layar Putar

Kompas.com - 13/01/2019, 11:07 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber ENGADGET

KOMPAS.com - Pada ajang IFA Agustus 2018 lalu di Berlin, Jerman, Acer sempat memamerkan laptop gaming yang panelnya bisa diputar-putar, Predator Triton 900.

Namun, pada saat itu, rincian spesifikasi belum dibocorkan oleh pihak Acer

Nah, di panggung CES 2019 kali ini, Predator Triton 900 kembali dipamerkan Acer dengan sejumlah informasi mengenai spesifikasi beserta harga dan ketersediaan.

Tak seperti laptop gaming pada umumnya, Preadator Triton 900 mengusung desain "Ezel Aero Hinge".

Baca juga: Menjajal Predator Thronos, Kursi Gaming Seharga Rp 299 Juta

Sejatinya, desain ini memungkinkan display laptop bisa dibolak-balik, diputar, atau disandarkan ke engselnya (stand mode) layaknya sebuah laptop convertible alias 2-in-1.

Predator Triton pun bisa berubah menjadi serupa tablet raksasa karena layarnya turut mendukung touch input.

Ilustrasi Predator Triton 900 Stand ModeTechRadar Ilustrasi Predator Triton 900 Stand Mode

Terkait display, ini Predator Triton 900 mengusung panel IPS dengan lebar 17 inci beresolusi 4K UHD didukung fitur Nvidia G-Sync.

Meski layarnya cukup besar, Predator Triton 900 hanya memiliki ketebalan 23,75 mm dan bobot 2,1 kg.

Baca Juga: Acer Gelar Kompetisi E-Sport Predator League Berhadiah Miliaran Rupiah

Sementara untuk jeroannya, Predator Triton 900 ditenagai prosesor Intel i7 generasi kedelapan, dipadankan dengan kartu grafis Nvidia GeForce RTX 2080.

Acer turut membekali Predator Triton 900 dengan RAM sebesar 16GB dan storage SSD berkapasitas 1TB.

Untuk harga, peminat agaknya harus merogoh kocek yang tidak sedikit. Pasalnya, Acer membanderol Predator Triton 900 dengan harga 3.999 dollar AS atau sekitar Rp 56 juta.

Predator Triton 900 rencananya akan tersedia pada bulan Maret nanti. Namun, baru kawasan Amerika Utara dan Eropa saja yang bakal disambangi laptop gaming 2-in-1 ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Engadget, Minggu (13/1/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ENGADGET
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com