Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Hadirkan Mi 9 "Transparan" dengan RAM 12 GB?

Kompas.com - 19/02/2019, 14:19 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Fatimah Kartini Bohang

Tim Redaksi

Sumber Phandroid

KOMPAS.com - Tinggal menghitung hari, Xiaomi Mi 9 hendak menyapa para MiFans. Flagship tersebut dijadwalkan meluncur pada 20 Februari 2019, berbarengan dengan Samsung Galaxy S10.

Foto dan spesifikasi satu per satu dikuak Xiaomi. Yang terbaru adalah kehadiran edisi khusus Mi 9 Explorer Edition. Mengikuti jejak "kakaknya" Mi 8 tahun lalu, Xiaomi juga meghadirkan varian dengan punggung perangkat yang seolah transparan.

Tak hanya menarik perhatian dari segi desain, Mi 9 Explorer Edition juga menawarkan besaran RAM hingga 12GB. Kapasitas itu terbilang super jumbo di kala rata-rata smartphone saat ini masih nyaman memakai RAM 6GB hingga 8GB, tak sedikit pula yang belum beralih dari RAM 4GB.

Peningkatan juga dilakukan di sektor kamera utama. Mi 9 Explorer Edition dibekali triple-camera 48 megapiksel yang terususun vertikal di punggung, sama seperti Mi 9 standar.

Baca juga: Inikah Foto Jepretan Ponsel Tiga Kamera Mi 9?

Hanya saja, varian Explorer Edition digadang-gadang tersusun atas 7P (tujuh buah lensa plastik) dengan bukaan F/1.47. Spesifikasi itu sedikit lebih mumpuni ketimbang triple-camera Mi 9 standar dengan lensa 6P dan bukaan F/1.75.

Dua kamera sekunder pada Mi 9 Explorer Edition akan beresolusi 12 megapiksel dan 16 megapiksel. Masing-masing untuk lensa telefoto dengan 2x optical zoom dan lensa ultra wide.

Tak hanya itu, Mi 9 kabarnya akan didukung Laser Autofocus, PDAF (phase detection autofocus) dan CDAF (contrast detect autofocus) dengan Voice Coil Motor (VCM) loop tertutup.
VCM bekerja dengan prinsip magnetik untuk menggerakan posisi lensa kamera agar lebih cepat mendapatkan fokus.

Untuk panel pemindai sidik jari, Mi 9 menggunakan sensor generasi kelima yang diklaim 25 persen lebih cepat dibanding generasi keempat yang digunakan kebanyakan ponsel. Dilansir KompasTekno dari Phandroid, Selasa, (19/2/2019), Xiaomi memasok layar Mi 9 dari Samsung.

Baca juga: Xiaomi Pamer Sensor Pemindai Sidik Jari di Sembarang Tempat

Layar tersebut beresolusi Full HD Plus dengan tingkat kecerahan 600 nit. Untuk meningkatkan kemampuan layar, Xiaomi menyematkan mode "Sunlight mode 2.0" yang bisa meningkatkan kontras dan mengoptimasi warna layar, terutama ketika perangkat digunakan di bawah terik matahari.

Rasio bodi ke layar Mi 9 disebut mencapai 90,7 persen, berkat bingkai yang semakin dipertipis dan "notch" (poni) waterdrop yang menjorok di atas layar. Poni tersebut akan digunakan untuk tempat kamera depan dan sensor ambient light, sementara sensor proximity akan ditanam di bawah panel layar.

Menurut rumor yang bererdar di ranah maya, Mi 9 akan dijual mulai dari harga 3.499 yuan (sekitar Rp 7,3 jutaan) dan Mi 9 Explorer Edition dijual mulai dari 5.999 yuan (sekitar Rp 12,5 jutaan).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Phandroid
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com