Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beats Rilis Powerbeats Pro, Earphone Nirkabel Pesaing AirPods

Kompas.com - 05/04/2019, 16:03 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber Neowin

KOMPAS.com - Perusahaan perangkat audio milik Apple, Beats Electronics, merilis earphone wireless perdananya bernama Powerbeats Pro.

Earphone ini merupakan penerus PowerBeats3 yang telah meluncur Oktober 2016 lalu dan sekaligus menjadi pesaing AirPods generasi kedua.

Dari segi desain, Powerbeats Pro identik dengan PowerBeats3, dilengkapi dengan pengait earphone untuk mengedepankan sisi kenyamanan pengguna ketika memakai perangkat ini.

Bedanya, Powerbeats Pro yang kali ini diluncurkan tidak memiliki kabel serta diklaim 23 persen lebih kecil dan 17 persen lebih ringan daripada generasi sebelumnya.

Di sisi performa, Powerbeats Pro ditenagai dengan chip H1 besutan Apple, serupa dengan chip AirPods 2.

Baca juga: Resmi, AirPods 2 Dukung Fitur Wireless Charging dan Siri

Ini artinya earphone ini bisa memanggil asisten digital Siri hanya dengan perintah suara saja tanpa menyentuh tombol pada earphone untuk mempermudah navigasi antar perangkat ekosistem Apple.

Pada aspek kualitas suara, Powerbeats Pro dilengkapi dengan linear piston driver terbaru yang memanfaatkan tekanan udara.

Dengan begitu, kualitas suara yang dihasilkan akan semakin jernih tanpa noise berlebih jika dibandingkan generasi sebelumnya.

Untuk ketahanan baterai, Powerbeats Pro diklaim kuat untuk mendengarkan musik secara terus-menerus selama 9 jam dalam sekali pengisian penuh. Playback time 9 jam ini bisa diextend hingga 24 jam dengan charging case.

Terkait pengisian daya, Powerbeats Pro bisa diisi dayanya lewat case, mirip AirPods 2, tanpa dukungan wireless charging. Meski begitu, earphone ini mendukung teknologi fast charging (Beats klaim lima menit charge bisa memutar musik selama 1,5 jam).

Untuk kemudahan pemutaran musik, pada sisi earphone, terdapat beberapa tombol untuk mengatur kontrol musik seperti tombol volume dan tombol track control.

Baca juga: Earphone Galaxy Buds dan Arloji Pintar Galaxy Active Resmi Dijual di Indonesia

Uniknya, Powerbeats Pro memiliki sensor pintar sebagai fitur untuk menghentikan pemutaran musik ketika pengguna melepas perangkat tersebut dari telinganya. Musik yang dihentikan tadi akan dilanjutkan kembali ketika perangkat tersebut dipakai.

Meski tidak memiliki sertifikasi ketahanan air, Powerbeats Pro memiliki ketahanan terhadap keringat (sweat resistant) dan terhadap cipratan air (water splash resistant), sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Neowin, Jumat (5/4/2019).

Untuk ketersediaan, Powerbeats Pro tersedia dalam variam warna Ivory, Black, Moss, dan Navy dan dibanderol dengan harga 250 dollar AS atau sekitar Rp 3,5 juta. Peminat earphone ini bisa mendapatkan Powerbeats Pro pada bulan Mei mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Neowin
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com