Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Galaxy S10 Versi 5G Meluncur, S10 Ditempel 5G Saja?

Kompas.com - 08/04/2019, 09:42 WIB
Reska K. Nistanto,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Sumber TechSpot

KOMPAS.com - Samsung resmi meluncurkan smartphone Galaxy S10 5G di Korea Selatan. peluncuran tersebut bersamaan dengan peresmian jaringan 5G di negara tersebut.

Menurut pembocor ulung Evan Blass dan situs Bloomberg, Galaxy S10 5G bakal mulai bisa dipesan pada 18 April mendatang, dan akan mulai dijual di toko-toko offline pada 16 Mei.

Soal harga, Samsung Galaxy S10 5G varian penyimpanan 256 GB dijual dengan harga 1.230 dollar AS (sekitar Rp 17 juta). Sementara varian penyimpanan 512 GB dijual dengan harga 1.350 dollar AS. Keduanya sama-sama mengusung RAM 8 GB.

Bagaimana dengan kecepatan internetnya? Di dalam ruangan, situs berita Nikkei melaporkan Galaxy S10 5G bisa menembus kecepatan download 193 Mbps. Angka tersebut empat kali lebih kencang dan Galaxy S9 yang mencapai 47 Mbps.

Sementara untuk outdoor, Samsung galaxy S10 5G dilaporkan menembus kecepatan download hingga 430 Mbps.

"Saat mengunduh game populer ukuran 1,9 GB, 4G menyelesaikannya dalam 6 menit 28 detik. Sementara 5G melakukannya dalam 1 menit 51 detik," tulis Nikkei, dikutip KompasTekno, Senin (7/4/2019).

Meski tergolong kencang, namun angka tersebut masih jauh dari klaim bahwa jaringan 5G bakal 20 kali lebih kencang dari 4G.

Baca juga: Pertama Kali, Layar Galaxy S10 Dapat Nilai Sempurna

Kamera belakang Samsung Galaxy S10 5G, dengan tiga lensa dan satu sensor TOF).Samsung Kamera belakang Samsung Galaxy S10 5G, dengan tiga lensa dan satu sensor TOF).
Bagaimana dengan perangkatnya sendiri? Galaxy S10 5G memiliki desain yang serupa dengan Galaxy S10 Plus, namun layarnya sedikit lebih besar yakni 6,7 inci berbanding 6,4 inci di S10 Plus. Bedanya, di belakang smartphone terpasang logo 5G.

Baterai Galaxy S10 5G juga didesain lebih besar kapasitasnya, yakni 4.500 mAh (S10 Plus: 4.100 mAh). Meski besar, namun koneksi 5G diperkirakan bakal menyedot daya yang lebih besar pula.

Untuk kamera, setup kamera belakang Galaxy S10 5G mengusung  empat kamera, yakni kamera 16 megapiksel dengan lensa ultra wide 12 mm f/2.2; kamera telephoto 12 megapiksel lensa 52 mm f/2.4; kamera standar 12 megapiksel lensa 26 mm f/1.5, dan satu sensor kedalaman bidang Time of Flight (TOF).

Baca juga: Menjajal Kamera Galaxy S10+ di San Francisco, Sebagus Apa Hasilnya?

Samsung juga memasang sensor TOF tersebut di bagian depan, berdampingan dengan kamera selfie 10 megapiksel f/1.9 26 mm. Di Galaxy S10 Plus, sensor TOF ini tidak ada, namun terdapat kamera sekunder 8 megapiksel.

Fitur baru lain dalam Galaxy S10 5G adalah Universal Flash Storage (UFS) 3.0 yang memiliki kecepatan penulisan data lebih kencang dari Galaxy S10 (UFS 2.1).

Samsung mengklaim kecepatan baca/tulisnya mencapai 2.100 MBps baca dan 410 MBps tulis. Kecepatan pengisian daya baterainya juga diklaim lebih kencang dengan tingkat pengisian 25 Watt.

Untuk warna, Samsung Galaxy S10 5G tersedia dalam pilihan warna hitam, putih, dan gold.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber TechSpot


Terkini Lainnya

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com