Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali Para Wakil Rakyat Pilihanmu Lewat 6 Aplikasi dan Situs Ini

Kompas.com - 16/04/2019, 09:21 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Pemilu serentak 2019 akan berlangsung Rabu (17/4/2019) besok. Seluruh warga negara Indonesia akan memberikan suara bukan hanya dalam memilih presiden, melainkan juga para anggota legislatif dari DPD hingga DPR.

Pemilu 2019 akan diikuti 16 partai. Untuk calon anggota legislatif DPR terdapat 7.968 peserta. Sebelum menuju TPS (tempat pemungutan suara), menjadi suatu keharusan untuk meenggali informasi lebih banyak tentang para kandidat lebih dulu.

Untungnya, akses informasi saat ini terbuka lebar. Tak cuma lewat spanduk atau baliho yang kerap mengganggu pemandangan di jalanan, informasi tentang para kandidat kini juga bisa diakses langsung dari genggaman tangan melalui smartphone.

Baca juga: 3 Stiker Bertema Pemilu Meluncur di Instagram Stories

Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai penyelenggara pemilu juga turun tangan untuk membuat sebuah aplikasi terpadu bernama KPU RI Pemilu 2019.

Di dalam aplikasi tersebut, pemilih bisa mengecek DPT, mengetahui siapa saja para kandidat, hingga mencari tahu berita hoaks yang merajalela jelang pemilu.

Selain aplikasi KPU, ada juga situs-situs lain yang memberikan informasi rekam jejak para calon wakil rakyat. Berikut KompasTekno rangkum enam aplikasi dan situs yang bisa menjadi rujukan pemilih untuk menentukan pilihan sebelum memberikan hak suara.

1. Aplikasi KPU

Tangkapan layar aplikasi KPU RI Pemilu 2019KPU/Google Play Store Tangkapan layar aplikasi KPU RI Pemilu 2019

Aplikasi dari Komisi Pemilihan Umum ini sudah bisa diunduh para pengguna Android di Play Store melalui tautan berikut.

Sayangnya, aplikasi resmi ini belum tersedia di platformiOS. Dari penelusuran KompasTekno per Senin (15/4/2019), banyak pengguna iOS yang melakukan pencarian aplikasi tersebut di App Store.

Aplikasi KPU RI Pemilu 2019 dirilis pada Agustus 2018 di Google Play Store dan hingga berita ini ditulis telah diunduh lebih dari 500.000 kali. Aplikasi ini merupakan aplikasi terpadu yang menyediakan beberapa fitur terkait pemilu.

Setidaknya ada enam fitur utama yang bisa diakses. Pertama adalah fitur "Cek Pemilih". Sesuai namanya, fitur ini membantu pemilih untuk mengecek daftar DPT.

Caranya mudah, cukup masukkan nomor identitas kependudukan (KTP) dan nama depan sesuai e-KTP, lalu klik "cek". Nanti akan muncul di mana DPT pemilih terdaftar. Jika tidak ada, disarankan untuk segera melapor ke KPU, H-30 sebelum pencoblosan.

Baca juga: Media Sosial Dilarang Iklan Kampanye Selama Masa Tenang Pemilu

Selain itu ada pula fitur "Cek Calon". Melalui fitur ini, pemilih bisa mencari tahu siapa kandidat presiden, caleg DPR, caleg DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota.

Salah satu yang menarik adalah fitur "Cek Hoax" yang bisa menjadi salah satu rujukan pemilih untuk mengecek informasi yang diterima apakah benar ataukah sekadar berita bohong.

Meskipun beberapa informasi terkait hoaks kurang cepat diperbarui, fitur ini bisa dibilang cukup membantu. Selain itu, ada fitur "Info KPU" yang langsung diarahkan ke situs kpu.go.id dan "Pemilu 2019" yang diarahkan langsung ke infopemilu.kpu.go.id.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Game
Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com