Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diubah, Tampilan Instagram IGTV Jadi Mirip TikTok dan Snapchat

Kompas.com - 23/05/2019, 14:31 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Instagram belakangan merombak antarmuka fitur video long-form IGTV. Tampilannya tidak lagi mengandalkan scroll horizontal dengan sebagian video yang terus di putar di sisi atas, tapi menggunakan tata letak 2 kotak ala Snapchat.

Sejumlah tab kategori "For You" untuk menonton video berdasarkan preferensi pengguna, "Following" untuk menonton video yang diunggah oleh para akun Instagram yang diikuti, dan "Popular" untuk menonton video yang sedang viral pun ikut hilang.

Baca juga: IGTV Bisa Dibagikan ke Instagram Stories, Begini Caranya

Sebagai gantinya, IGTV mengandalkan algoritma kecerdasan buatan (Artificial Intelligence, AI), untuk menyodorkan konten-konten video yang direkomendasikan secara otomatis berdasarkan analisa behavior pengguna sebelumnya.

Penggunaan AI untuk rekomendasi konten itu mirip dengan yang selama ini dilakukan oleh TikTok, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TechCrunch, Kamis (23/5/2019).

Ilustrasi fitur yang dijiplak IGTV dari TikTok dan SnapchatTechCrunch Ilustrasi fitur yang dijiplak IGTV dari TikTok dan Snapchat
Tampilan IGTV pun menjadi linimasa tunggal yang otomatis menyajikan konten berdasarkan analisa preferensi pengguna (TikTok) dan disusun dalam 2 x infinity grid (Snapchat) yang terus menerus scrolling secara vertikal ke arah bawah.

Layout sebelumnya dengan scrolling secara horizontal hanya akan ditemukan di aplikasi standalone IGTV, atau jika pengguna memutar video IGTV, kemudian menekan tombol "browse" untuk mencari video selanjutnya. 

Baca juga: Tips Memakai Instagram Stories, Live, dan IGTV untuk Membangun "Engagement"

Belum jelas apakah tampilan baru ini akan berhasil memikat pengguna untuk menonton video long form di IGTV atau tidak. Dibanding dua kompetitornya yang menyajikan video singkat itu -TikTok dan Snapchat-, IGTV memang kalah populer.

Firma riset Sensor Tower memperkirakan aplikasi standalone IGTV hanya mencatat angka download sekitar 4,2 juta secara global, dengan instalasi baru sebanyak 7.700 per hari.

Artinya, kurang dari setengah persen basis pengguna Instagram yang jumlahnya mencapai miliaran telah mengunduh aplikasi IGTV.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com