Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Bikin Monitor 6K Seharga Rp 71 Juta, Belum Termasuk "Stand"

Kompas.com - 04/06/2019, 20:03 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Selain meluncurkan Mac Pro 2019, Apple turut meluncurkan monitor penunjangnya yang diberi nama Pro Display XDR di ajang WWDC 2019.

Seperti namanya, monitor teranyar dari Apple ini merupakan monitor yang bisa menampilkan konten-konten HDR yang lebih ekstrem (Extreme Dynamic-Range).

Monitor besutan Apple ini berpanel LCD berukuran 32 inci yang mampu menampilkan gambar hingga resolusi 6K (6.016 x 3.384 piksel) dengan teknologi Retina Display.

Layar Pro Display XDR sendiri dilindungi dengan kaca berbahan "nano-texture" yang bisa melindungi layar dari pantulan cahaya di sekeliling monitor, seperti cahaya lampu, sinar matahari, dan sebagainya.

Pro Display XDR juga bisa menampilkan konten HDR dengan tingkat kecerahan hingga 1.600 nits dan rentang warna dalam spektrum tertentu (color gamut) P3 dengan teknologi Apple TrueTone untuk menyesuaikan cahaya pada layar secara otomatis.

Baca juga: Apple Kenalkan MacOS Catalina, Ini Fitur-fiturnya

Dari segi desain, punggung Apple Pro Display XDR ini serupa dengan desain cangkang Mac Pro dengan bahasa desain ala "parutan kelapa" berbalut metal.

Apple mengklaim desain ini juga berfungsi sebagai heatsink, sehingga monitor bisa menampung panas berlebih ketika menampilkan konten HDR dengan tingkat kecerahan maksimal.

Selain unit monitor, display teranyar bikinan Apple ini juga dibekali dengan dudukan monitor (Pro Stand).

Dudukan monitor ini dibekali dengan sanggahan layar yang bisa memutar display dari mode landscape menjadi portrait.

Pro Stand juga memiliki port Thunderbolt 3 yang bisa digunakan untuk menyambungkan monitor dengan perangkat-perangkat Apple, seperti Mac Pro dan MacBook, dan juga dengan 5 monitor Pro Display XDR lainnya.

Baca juga: iOS 13 Meluncur, Ini 11 Fitur Barunya Termasuk Mode Gelap

Untuk ketersediaan, Apple Pro Display XDR bakal tersedia sekitar musim gugur mendatang.

Harganya bakal dibanderol di kisaran 4.999 dollar AS atau sekitar Rp 71 juta, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TheVerge, Selasa (4/6/2019).

Sementara dudukan monitornya (Pro Stand) dijual secara terpisah dengan harga 1.000 dollar AS atau setara dengan Rp 14,2 juta.

=====

Film pendek “Merawat Komunikasi” merupakan kolaborasi antara KompasTekno dan Telkomsel dalam program tahunan #MudikSmart. Tonton video lengkapnya di channel YouTube KompasTekno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com