Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samsung Galaxy Note 10 Meluncur 10 Agustus?

Kompas.com - 10/06/2019, 09:02 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Mendekati pertengahan tahun 2019, desas-desus soal Galaxy Note 10 semakin santer terdengar. Pasalnya, berkaca dari tahun sebelumnya, seri Galaxy Note selalu meluncur sekitar bulan Agustus.

Salah satu media lokal asal Korea Sealatan, menyebut bahwa Galaxy Note 10 akan dirilis pada tanggal 10 Agustus. Dari rumor yang hilir mudik sejauh ini, Galaxy Note 10 diprediksi tampil dengan perombakan besar-besaran.

Utamanya di bagian desain. Kabarnya, akan ada dua model yakni versi reguler dan "Pro". Jika rumor ini terwujud, maka akan menjadi gebrakan baru dari Samsung.

Selama ini, Galaxy Note 9 hanya meluncur dalam satu model saja. Jikapun ada pilihan varian, hanya ada perbedaan di konfigurasi memori.

Baca juga: Bocoran Terbaru Galaxy Note 10, Tanpa Tombol dan Colokan Earphone

Konon, versi "Pro" akan memiliki ukuran layar yang lebih bongsor dan jumlah kamera yang lebih banyak dibanding versi biasa. Rumor sebelumnya menyebut adanya bentang layar 6,28 inci dan 6,75 inci. Selain itu, versi Pro juga disebut akan mengusung koneksivitas 5G.

Selain indikasi adanya varian "Pro", peningkatan dari segi desain juga kabarnya akan dilakukan dengan menanggalkan tombol-tombol fisik, seperti tombol daya dan volume serta lubang seperti jack audio.

Sebagaimana seri Galaxy Note sebelumnya, spesifikasi kelas atas akan disematkan di dalam seri Note 10. Chipset Snapdragon 855 atau Exynos 9825 kemungkinan besar akan dipasang di Galaxy Note 10. Exynos 5100 juga disebut akan disematkan untuk model 5G.

Baca juga: Rumor Galaxy Note 10 Ada Empat Varian Kian Menguat

Dilansir KompasTekno dari GSM Arena, Senin (10/6/2019), apabila rumor peluncuran Galaxy Note 10 benar adanya, kemungkinan ponsel ini akan mulai dijual pada 25 Agustus.

Perkiraan itu didasarkan pada timeline Galaxy Note 9 tahun lalu, di mana peluncurannya pada 9 Agustus dan penjualan perdananya dimulai 24 Agustus.

Mengingat ini masih berupa rumor, perubahan masih saja bisa terjadi. Kita nantikan saja kabar resmi dari sang vendor asal Korea Selatan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com