Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Google Pixel 4 Punya Kamera Zoom 20x?

Kompas.com - 13/08/2019, 12:03 WIB
Yudha Pratomo,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rumor mengenai spesifikasi dan fitur smartphone anyar milik Google, Pixel 4, kian deras mengalir. Salah satunya yang terbaru menyebutkan kamera ponsel ini akan memiliki rentang zoom hingga 20X.

Asal muasalnya adalah sebuah foto yang diunggah Design Director Google Claude Zellweger ke akun Instagram miliknya. Zellweger kemudian berkata "20x Zoom #pixel" di salah satu komentar untuk posting itu.

Baca juga: Layar Google Pixel 4 Bakal Setara Ponsel Gaming?

Komentar Zellweger sontak memancing dugaan bahwa dia menjepret foto yang bersangkutan dengan smartphone Pixel 4, yang memiliki kemampuan zoom dimaksud. Jika benar, maka kamera Pixel 4 memiliki zoom lebih tinggi dari ponsel lain saat ini.

Namun betulkan begitu? Ternyata tidak. Zellweger sendiri yang membantah spekulasi kemampuan zoom Pixel 4 dalam komentar lain di posting tersebut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Android Authority, Selasa (13/8/2019).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Light + Shadow #googleIDstudio

A post shared by Claude Zellweger (@claudezellweger) on Aug 9, 2019 at 4:54pm PDT


"Supaya jelas saja, gambar ini diambil dengan Pixel 3a. Caranya dengan zooming dan cropping," jelas Zellweger.

Spesifikasi seri ponsel Pixel 4 sendiri hingga kini masih misterius, tapi ada setidaknya dua fitur yang sudah dipastikan bakal hadir, yakni pengenal wajah 3D dan kendali berbasis gestur gerakan tangan di udara.

Baca juga: Google Pamer Fitur Pixel 4, Bisa Dipakai Tanpa Menyentuh layar

Kedua fitur itu mengandalkan sederet kamera, proyektor inframerah, hingga sistem radar yang menghadap ke arah depan. Semua komponen tersebut diletakkan di bingkai atas layar sehingga bezel Pixel 4 di bagian ini pun tampak tebal.

Google kabarnya akan meresmikan jajaran Pixel 4 pada awal Oktober mendatang. Seperti sebelum-sebelumnya, seri ponel ini kemungkinan akan terdiri dari dua model, yakni Pixel 4 reguler dan Pixel 4 XL yang berukuran lebih besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com