Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkomsel Rilis Kartu Prabayar Digital By.U, Bisa Pilih Sendiri Kuota Aplikasi

Kompas.com - 10/10/2019, 19:56 WIB
Yudha Pratomo,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Operator seluler Telkomsel resmi merilis produk kartu SIM prabayar digital pertama miliknya. Produk bernama By.U ini menyasar pengguna kalangan generasi Z (Gen Z) di Indonesia.

Menurut Direktur Utama Telkomsel, Emma Sri Martini, By.U dibuat agar pengguna lebih fleksibel daam menentukan paket data apa saja yang diinginkan. Dengan menggunakan By.U pengguna bisa memilih sendiri kuota aplikasi apa saja yang ingin dibeli dan digunakannya.

"Gen Z sekarang sangat tidak mau bergantung dan diatur dengan produk. Mereka ingin menentukan sendiri, butuhnya apa dan kemudian memilih produknya," ungkap Emma dalam acara peluncuran layanan By.U di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (10/10/2019).

Baca juga: Telkomsel RIlis Paket Internet OMG! untuk Medsos dan Streaming Video

By.U diposisikan sebagai produk baru yang sejajar dengan produk Telkomsel lainnya seperti Kartu AS, Loop, dll.

Hanya saja, untuk menggunakan By.U pengguna dituntut untuk melakukan registrasi kartu hingga memilih kuota secara digital melalui aplikasi, bukan lewat gerai atau jalur konvensional.

Emma pun menambahkan bahwa selama in, pengguna tidak bisa mengatur produk yang ingin dibelinya sendiri. Pengguna hanya bisa memilih produk atau paket data apa saja yang disediakan oleh operator.

Baca juga: Telkomsel Incar 1,2 Juta Pelanggan 4G Baru di Kalimantan

Sementara dengan layanan By.U ini pengguna bisa lebih fleksibel untuk mengisi kuota aplikasi mana saja yang akan digunakan. Meski demikian dalam menggunakan layanan ini pengguna tetap harus menentukan terlebih dahulu berapa besar kuota utama yang ingin digunakan.

Pilihan paket dan cara mendapatkan kartu SIM

By.U menyediakan tiga paket pilihan kuota utama yakni:

- Yang Bikin Nyaman, dengan kuota utama 2GB, masa berlaku 3 hari, dibanderol dengan harga Rp 9.000
- Yang Bikin Happy, dengan kuota utama 4GB, masa berlaku 7 hari, dijual dengan harga Rp 20.000
- Yang Bikin Nagih, dengan kuota utama 10GB, masa berlaku 30 hari, dijual dengan harga Rp 50.000

Setelah memilih kuota utama, pengguna bisa memilih kuota tambahan untuk digunakan pada aplikasi yang dikehendaki. Misalnya Instagram, YouTube, Spotify, Facebook, hingga Joox.

Sebagai layanan prabayar digital, pengguna yang ingin menggunakan By.U hanya bisa membeli kartu SIM secara digital lewat aplikasi.

Baca juga: Daftar Paket Roaming Telkomsel untuk Negara-negara Asia dan Australia

Caranya, pengguna harus mengunduh aplikasi By.U terlebih dahulu di Google Play Store dan App Store, setelah itu barulah pengguna harus melakukan registrasi kartu SIM menggunakan KTP dan KK.

Registrasi kartunya pun dilakukan secara digital dengan memindai KTP dan KK. Setelah itu, pengguna dapat memilih besaran kuota serta nomor yang dikehendaki.

Pembayarannya pun dilakukan secara digital melalui LinkAja, GoPay, virtual account beberapa bank, dan tidak menutup kemungkinan untuk dikembangkan dengan pembayaran lewat kartu kredit.

Setelah pembayaran dilakukan, barulah kartu akan dikirim ke alamat yang sudah ditentukan.

"Tagline produk ini adalah 'semuanya semaunya'. Artinya, pelanggan sendiri yang menentukan menunya apa dan berapa banyak yang diinginkan," pungkas Emma.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com