KOMPAS.com - Smartphone kini tak sekadar alat untuk berkomunikasi. Ada banyak hal lain terkait produktivitas yang bisa dilakukan dengan perangkat genggam tersebut, misalnya merekam dan menyunting video.
Soal ini, Galaxy Note 10 dari Samsung menyediakan fasilitas ekstra, yakni kemampuan editing video langsung dari galeri ponsel tanpa perlu memasang aplikasi lain. Proses penyuntingan pun dilakukan dengan stylus S Pen yang lebih presisi ketimbang jari tangan.
Baca juga: Solo Traveling Makin Mudah dengan Air Action Galaxy Note 10
Ada sejumlah fungsi editing di Galaxy Note 10, mulai dari memotong video, menambahkan teks, menambahkan musik, hingga menggabungkan beberapa rekaman gambar bisa dilakukan secara bersamaan. Semuanya bisa dilakukan dengan mudah dan sederhana.
Bagaimana caranya? Ikuti langkah-langah yang disusun oleh KompasTekno berikut ini.
Memotong video dan menambah teks
Perlu diketahui, sebelum mengedit, file video harus disimpan pada memori internal ponsel. Rekaman gambar bisa diambil langsung dari kamera ponsel Note 10 ataupun diunduh dari internet dengan format MP4 dan WEBM.
Untuk mulai mengedit video, pertama-tama tentukan video yang akan diedit. Setelah menentukan video, tekan dengan menggunakan S Pen selama beberapa saat. Kemudian pilih ikon tanda klip kecil pada pojok kanan atas.
Baca juga: Video: Tutorial Cara Menggunakan S Pen di Galaxy Note 10
Secara otomatis pengguna akan langsung masuk ke dalam halaman editing. Pada halaman ini pengguna bisa melakukan banyak perintah untuk mempercantik video tersebut. Misalnya memotong, menambahkan filter, backsound, dan lain-lain.
Untuk memotong klip, pengguna cukup menekan klip video yang tersedia pada bagian bawah selama beberapa saat. Kemudian akan muncul ikon pensil di atas klip tersebut.
Dengan mengklik ikon pensil itu pengguna akan menemukan lebih banyak fitur editing yang tersedia di menu bagian bawah.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.