Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Luncurkan Mi CC9 Pro, Ponsel Berkamera 108 Megapiksel

Kompas.com - 05/11/2019, 16:55 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Setelah didului dengan bermacam rumor, Xiaomi akhirnya resmi merilis ponsel terbarunya, Mi CC9 Pro di China.

Berbeda dengan generasi sebelumnya yang hadir tampa embel-embel "Pro" dengan kamera utama 48 MP, Mi CC9 Pro kini hadir dengan fitur utama kamera belakang dengan resolusi yang lebih lebih mumpuni, yaitu 108 MP.

Kamera utama dengan sensor gambar Samsung Isocell Bright HMX tersebut menempel di bagian punggung ponsel beserta empat kamera lainnya. Sehingga, jika dihitung, kamera belakang di Mi CC9 Pro ini ada lima buah.

Baca juga: Xiaomi Mi Note 10 Dipastikan Punya Kamera 108 Megapiksel

Adapun keempat kamera tersebut terdiri dua kamera telefoto beresolusi 5 MP (5x optical zoom) dan 12 MP (2x optical zoom), kamera ultra wide 20 MP, dan kamera makro 2 MP.

Pada bagian depannya, ponsel ini mengadopsi takik (notch) dengan model waterdrop yang menampung kamera selfie 32 MP (f/2.0).

Tak hanya kamera, ponsel ini juga ditopang dengan baterai jumbo. Kapasitasnya 5.260 mAh dan sudah mendukung teknologi pengisian cepat 30W.

Dengan daya sebesar itu, Mi CC9 Pro diklaim bisa diisi baterainya (dari 0 sampai 100 persen) dalam waktu 65 menit.

Pada sektor hardware, Mi CC9 Pro dipersenjatai dengan chip gaming kelas menengah dari Qualcomm, yakni Snapdragon 730G.

Baca juga: Begini Penampakan Calon Arloji Pintar Xiaomi yang Mirip Apple Watch

Kemudian dari segi software, ponsel berukuran 6,47 inci (beresolusi Full HD Plus) ini menjalankan sistem operasi Android 9 Pie dan sudah dilapis dengan antarmuka MIUI 11 terbaru ala Xiaomi.

Di China, Mi CC9 Pro dibanderol dengan harga 2.799 Yuan (Rp 5,5 juta) untuk varian 6/128 GB dan 3.099 Yuan (Rp. 6,1 juta) untuk varian 8/256 GB.

Ada pula Mi CC9 Pro edisi Premium yang hadir dengan lensa kamera utama 8P dan dijual dengan harga 3.499 Yuan atau sekitar Rp 6,9 juta dengan kapasitas RAM 8 GB dan memori internal 256 GB.

Seluruh varian ponsel ini bakal tersedia mulai 11 November mendatang, namun bisa dipesan mulai hari ini di China, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Selasa (5/11/2019).

Baca juga: Xiaomi Indonesia: Redmi Note 8 Habis Dipesan, 20.000 Unit dalam 5 Menit

Belum ada informasi apakan Mi CC9 Pro bakal diboyong ke luar Negeri Tirai Bambu atau tidak.

Namun, jika iya, maka besar kemungkinan ponsel tersebut hadir dengan nama Mi Note 10 yang sama-sama punya lima kamera belakang dengan kamera utama 108 MP pula.

Mi Note 10 sendiri rencananya bakal diluncurkan di kota Madrid, Spanyol pada 6 November mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GSM Arena


Terkini Lainnya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com