Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kartu Perdana Indosat Ooredoo Kini Bisa Dibeli Online

Kompas.com - 06/11/2019, 11:12 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indosat Ooredoo, melalui merek IM3 Ooredoo meluncurkan layanan pembelian kartu perdana prabayar secara online.

Kartu perdana tersebut juga bisa diantar langsung ke rumah pengguna di tanggal yang sama dengan hari pembelian.

Ritesh Kumar Singh, Chief Marketing Officer Indosat Ooredoo mengatakan layanan ini diluncurkan untuk memberikan kemudahan bagi pelanggan digital IM3 Ooredoo dalam memilih nomor ponselnya.

"Langkah ini merupakan jawaban bagi pelanggan yang ingin mendapatkan pengalaman internet terbaik, dan dimulai dari pemilihan dan pembelian kartu perdana mereka," kata Kumar di keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Rabu (6/11/2019).

Baca juga: Indosat Rilis Paket Freedom Internet Tanpa Batasan Jam

"Kami percaya bahwa memilih kartu perdana dan paket data seharusnya mudah dan bebas memilih apa yang benar-benar dibutuhkan," imbuhnya.

Pada saat peluncuran, IM3 Ooredoo memberikan promo spesial gratis paket Fredoom Internet 3GB dan bebas biaya pengiriman bagi 1000 pelanggan pertama yang melakukan pembelian kartu perdana online.

Pengguna juga bakal mendapatkan diskon sebesar 10 persen jika mereka membeli paket Freedom Internet bersamaan dengan pembelian kartu perdana ini.

Soal pengiriman, Indosat menggandeng startup logistik Paxel untuk mengantar kartu perdana ini langsung ke depan pintu rumah pengguna.

Saat ini, pembelian online kartu perdana IM3 Ooredoo sudah tersedia di wilayah Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar dan selanjutnya akan tersedia di seluruh wilayah Indonesia.

Cara memesan kartu

Untuk memesan kartu perdana IM3 Ooredoo secara online, langkah pertama yang harus pengguna lakukan adalah mengunjungi halaman penjualan kartu perdana di tautan berikut

Baca juga: Khusus Hari Ini dan Besok, Paket Data Telkomsel Mulai Rp 60.000

Kemudian, pengguna bisa memilih nomor kartu perdana yang mereka inginkan, berikut paket internet yang sesuai dengan kebutuhan mereka.

Lalu, pengguna akan diwajibkan untuk mengisi informasi kontak yang dapat dihubungi berikut alamat tempat tinggal untuk pengiriman kartu. Perlu dicatat, pastikan data yang diisi sesuai dengan identitas (KTP) pengguna.

Langkah terakhir, pengguna harus membayar sejumlah biaya yang dikenakan oleh Indosat berdasarkan paket internet yang mereka pilih tadi melalui kartu kredit atau kartu debit.

Setelah membayar, pengguna bakal diberikan kode pemesanan melalui email yang bisa digunakan untuk melacak status pengiriman kartu perdana tersebut.

Adapun pelacakan pengiriman bisa dipantau di tautan berikut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com