Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oppo Bakal Produksi Sendiri Chipset Ponselnya?

Kompas.com - 25/11/2019, 09:02 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Vendor smartphone raksasa seperti Samsung, Huawei, hingga Apple, selain membuat ponsel juga memproduksi System-on-Chip (SoC) rancangan mereka sendiri, dengan namanya masing-masing.

Kini, beredar kabar bahwa Oppo akan mengikuti langkah perusahaan-perusahaan di atas, dengan menghadirkan SoC bikinannya sendiri, bernama Oppo M1.

Informasi tersebut bisa diketahui berkat dokumen paten yang dikuak oleh situs pembocor asal Belanda, LetsGoDigital.

Diketahui, dokumen ini sudah diajukan Oppo ke kantor paten Eropa (EUIPO) 20 November lalu dan hingga saat ini masih menunggu persetujuan.

Baca juga: Samsung dan Oppo Saling Klaim Nomor Satu di Indonesia, Kok Bisa Sama?

Dokumen paten Oppo M1.LetsGoDigital Dokumen paten Oppo M1.

Adapun dokumen tersebut memuat nama produk Oppo M1, yang diduga adalah chipset mobile buatan Oppo, lantaran di dalam deskripsi dokumen tercantum bahwa Oppo M1 merupakan produk yang ada hubungannya dengan smartphone, chip, dan multiprosesor.

Meski belum ada konfirmasi dari pihak Oppo, namun besar kemungkinannya Oppo M1 adalah produk chip yang tengah disiapkan vendor ponsel China itu.

Kendati begitu, tidak dijelaskan apa maksud dari huruf "M" pada Oppo M1. Bisa jadi Oppo hanya menamakan "M" diikuti dengan nomor "1", untuk menegaskan SoC itu adalah produk perdana mereka di ranah semikonduktor.

Baca juga: ColorOS 7 Meluncur, Ini Daftar Ponsel Oppo yang Kebagian

Belum diketahui pula kapan SoC ini akan diungkap ke publik, berikut smartphone apa nanti yang akan mengusungnya, jika SoC Oppo M1 memang ada.

Berdasarkan rumor, Oppo disinyalir bakal memperkenalkan Oppo M1 pada ajang pameran teknologi bergengsi, seperti MWC 2020 Barcelona atau MWC 2020 Shanghai, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari LetsGoDigital, Senin (25/11/2019).

Menarik melihat gerak-gerik Oppo yang perlahan merambah ke dunia chipset, apalagi setelah santer terdengar kabar bahwa perusahaan yang diasuh Tony Chen itu telah mencomot beberapa karyawan dari pabrikan semikonduktor Mediatek dan Unisoc. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com