Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Aplikasi dan Game yang Paling Banyak Diunduh Selama Satu Dekade Terakhir

Kompas.com - 18/12/2019, 12:29 WIB
Conney Stephanie,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber appannie

KOMPAS.com - Selama sepuluh tahun terakhir, perkembangan teknologi di dunia semakin maju. Selama sepuluh tahun itu pula lahir beragam teknologi baru yang mengubah hidup manusia.

Smartphone adalah salah satunya. Perangkat ini kini menjadi salah satu gadget yang paling dibutuhkan.

Kebergantungan manusia kepada smartphone tak lepas dari besarnya ekosistem dan jumlah aplikasi yang tersedia. Sejak satu dekade lalu, ada banyak sekali aplikasi smartphone bermunculan.

Nah, baru-baru ini perusahaan analisis aplikasi mobile, App Annie, merilis daftar aplikasi dan game yang paling banyak diunduh sepanjang satu dekade atau sepuluh tahun terakhir.

Ada empat kategori yang dirilis App Annie yaitu aplikasi paling banyak diunduh, aplikasi dengan durasi paling lama digunakan, game yang paling banyak diunduh, dan game yang paling lama dimainkan.

Untuk kategori aplikasi yang paling banyak diunduh, Facebook Inc. adalah yang paling mendominasi. Bahkan sebanyak empat dari sepuluh aplikasi terpopuler selama satu dekade terakhir dimiliki oleh Facebook Inc..

Berada di posisi pertama adalah media sosial Facebook, kemudian di urutan kedua adalah Facebook Messenger, ketiga adalah WhatsApp, dan keempat adalah Instagram.

WhatsApp dan Instagram adalah dua aplikasi yang masing-masing diakuisisi pada tahun 2014 dan 2012. Sejumlah pengamat bahkan mengatakan WhatsApp dan Instagram adalah dua akuisisi terbaik yang dilakukan Facebook.

App Annie juga merilis daftar aplikasi yang paling sering digunakan oleh pengguna smartphone. Sebagian besar aplikasi yang masuk dalam daftar tersebut adalah layanan streaming video dan musik.

Setidaknya ada empat aplikasi streaming video yakni Netflix di peringkat pertama, Tencent Video di peringkat empat, YouTube di peringkat delapan dan HBO NOW di peringkat sembilan.

Baca juga: Ini Daftar Game dan Aplikasi iOS Terbaik Tahun 2019

Kemudian untuk layanan streaming musik, ada Pandora Musik yang berada di peringkat dua dan Spotify yang menduduki peringkat ke tujuh.

Menurut App Annie, aplikasi streaming video dan musik selama satu dekade terakhir memang mendominasi sebagai aplikasi yang paling sering digunakan konsumen.

Kategori Game

Sementara untuk kategori game, tidak ada nama PUBG Mobile, Free Fire, Call of Duty Mobile, ataupun Mobile Legends pada daftar ini.

Game dengan gameplay sederhana yakni Subway Surfers justru bertengger di posisi puncak sebagai yang paling banyak diunduh selama 1 dekade. Subway Surfers adalah game aplikasi yang paling banyak diunduh pada dekade ini.

Halaman:
Baca tentang
Sumber appannie
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com