Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponsel Gaming Lenovo Legion Akan Hadir di 2020?

Kompas.com - 27/12/2019, 17:25 WIB
Penulis Bill Clinten
|
Editor Oik Yusuf

KOMPAS.com - Serupa dengan Asus yang punya lini ekosistem gaming Republic of Gamers (ROG), Lenovo juga punya merek ekosistem gaming yang berada di bawah payung Legion.

Meski begitu, Legion tidak memiliki produk smartphone, sementara ROG sudah punya dua produk ponsel dalam portofolionya, yakni ROG Phone dan ROG Phone 2.

Tak lama lagi, Legion disebut akan menyusul ROG dalam melebarkan sayap ekosistemnya ke ranah smartphone dengan meluncurkan produk ponsel gaming pada 2020.

Baca juga: Asus Rilis Ponsel Gaming ROG Phone II di Indonesia, Harganya?

Informasi ini menyeruak dari kemunculan akun resmi smartphone Legion di jejaring sosial Weibo yang baru saja dibuat oleh Lenovo.

Sebelumnya, pada April lalu, Vice President Lenovo, Chang Cheng sempat mengonfirmasi bahwa Lenovo memang sedang menggarap ponsel gaming untuk melengkapi portofilio Legion.

Akun smartphone Legion di Weibo belum mengumbar detail tentang ponsel tersebut, termasuk spesifikasinya. Namun, layaknya sebuah ponsel gaming, bisa diprediksi bahwa ponsel Legion juga bakal dibekali dengan aneka fitur khusus game.

Baca juga: Spesifikasi dan Harga Black Shark 2 dan 2 Pro Versi Indonesia

Misalnya, teknologi tampilan mulus dengan refresh rate dan touch response tinggi, chip kelas atas terkini, kapasitas RAM dan storage yang mumpuni, serta sistem pendingin yang canggih.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizbot, Jumat (27/12/2019), ponsel gaming Legion kemungkinan bakal diihadirkan oleh Lenovo pada kuartal pertama tahun depan, atau antara bulan Januari hingga Maret 2020.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber Gizbot


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com