Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rasanya Main Game di Layar 120 Hz Samsung Galaxy S20 Ultra

Kompas.com - 23/02/2020, 09:03 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Untuk pertama kalinya, Samsung menyematkan layar dengan spesifikasi kekinian mirip ponsel gaming, di deretan ponsel Galaxy S20, Galaxy S20 Plus, dan Galaxy S20 Ultra

Bisa dibilang begitu lantaran ketiga ponsel tersebut kompak mengusung layar berjenis Dynamic AMOLED 2X, yang memiliki refresh rate mencapai 120 Hz, berikut touch response rate hingga 240 Hz.

Sekadar informasi, layar dengan refresh rate 120 Hz sejatinya mampu menampilkan animasi antar menu yang lebih mulus dibanding layar standar dengan refresh rate 60 Hz. Walhasil, proses multi-tasking pun akan terasa lebih cepat.

Lantas, apakah tingkat kemulusan ini berlaku ketika ponsel digunakan untuk bermain game?

Baca juga: Apa Itu Angka Refresh Rate 120 Hz di Ponsel Gaming?

Untuk menjawabnya, KompasTekno sempat menguji ketangguhan varian tertinggi dari Galaxy S20, yakni Galaxy S20 Ultra, untuk dipakai bermain game dari bermacam genre.

Beberapa genre tersebut mencakup battle royale (PUBG Mobile, Call of Duty: Mobile), MOBA (Mobile Legends, Marvel Super War), action-RPG (Black Dessert, Honkai Impact 3), hingga racing (Need for Speed: No Limits, Asphalt 9).

Hasil uji coba

Secara keseluruhan, seluruh game yang kami coba bisa dijalankan dengan mulus dan lancar di Galaxy S20 Ultra. Tak aneh memang karena perangkat ini merupakan ponsel kelas flagship dengan hardware kelas atas.

Namun, apabila dihubungkan dengan layar 120 Hz, jujur kami tidak merasakan ada perbedaan yang begitu signifikan terkait dengan mulus atau tidaknya aneka game yang disebutkan tadi berjalan di ponsel tersebut. 

Mengapa? Sebab, setiap game sejatinya memiliki batas frame rate maksimal masing-masing. Bagi yang belum tahu, meski terdengar serupa, refresh rate sejatinya berbeda dengan frame rate

Honkai Impact 3 di Galaxy S20 Ultra menampilkan pengaturan FPS maksimal 60 fps.KOMPAS.com/Bill Clinten Honkai Impact 3 di Galaxy S20 Ultra menampilkan pengaturan FPS maksimal 60 fps.

Sederhananya, frame rate tinggi harus sepadan dengan layar dengan layar refresh rate tinggi pula, agar video atau game bisa dijalankan dengan maksimal.

Ilustrasinya begini, jika sebuah game mampu berjalan dengan frame rate 120 fps, maka layar perangkat harus memiliki refresh rate 120 Hz juga  agar gambar bisa dinikmati dengan maksimal.

Jika game dengan frame rate 120 Hz tersebut dijalankan di layar ber-refresh rate 60 Hz, maka gambar yang ditampilkan hanya mentok di frame rate 60 fps pula. 

PUBG Mobile, misalnya, hanya bisa dijalankan dengan frame rate 60 fps atau frame rate "Extreme", begitu juga Call of Duty: Mobile yang memiliki batas maksimal frame rate serupa yang disebut dengan "Max". 

Baca juga: Samsung Galaxy S20 Ultra Cetak Rekor Layar Ponsel Terbaik

Walhasil, ketika game semacam itu dijalankan di Galaxy S20 Ultra, game akan mentok di 60 fps, dan jika dibandingkan dengan layar smartphone 60 Hz, pengalaman bermain kurang lebih akan sama persis. 

Ada touch rate 240 Hz

Meski begitu, jika ingin merasakan perbedaannya, pengguna sejatinya harus menjajal Galaxy S20 Ultra secara langsung untuk bermain game. 

Pasalnya, pengalaman bermain game sangat terasa di sektor sensitivitas layar, ini disebabkan karena angka touch response rate Galaxy S20 Ultra diklaim mencapai 240 Hz.

Touch response rate memungkinkan layar menerima input sentuhan yang lebih cepat. Sama seperti layar, jika angkanya lebih tinggi, maka responsnya juga bakal semakin ngebut.

Ilustrasi sensivitias sentuhan di Galaxy S20 Ultra ketika bermain game Mobile Legends.KOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi sensivitias sentuhan di Galaxy S20 Ultra ketika bermain game Mobile Legends.

Sensitivitas sentuhan ini akan sangat berguna jika pengguna memainkan aneka game yang membutuhkan respons cepat, seperti PUBG Mobile atau Call Of Duty: Mobile. Sebab, karakter yang dimainkan bakal "peka" terhadap kontrol pengguna.

Ketika memainkan game yang kami sebutkan tadi, Galaxy S20 Ultra mampu menerima respons sentuhan dengan begitu cepat dan boleh dibilang setara dengan ponsel gaming macam ROG Phone 2 atau Blackshark 2 Pro.

Jadi, 120 Hz enak buat dipakai gaming?

Dari hasil uji coba ini, bisa kami tarik kesimpulan bahwa beberapa game yang kami uji coba bisa dimainkan dengan sangat mulus di Galaxy S20 Ultra.

Kendati demikian, layar 120 Hz agaknya terlalu berlebihan untuk memainkan aneka game kekinian. Pasalnya, sebagian besar game yang kami jajal memang hanya mendukung frame rate maksimal 60 fps.

Baca juga: Unboxing Samsung Galaxy S20 Versi Resmi Indonesia

Sebenarnya, ada beberapa game yang sudah mendukung layar 120 Hz, atau bisa dijalankan dengan frame rate 120 fps. Hanya saja sebagian besar game tersebut bukan tergolong game "berat", seperti Minecraft, Auto Chess, Hill Climb Racing 2, dan lain sebagainya.

Jadi, ada baiknya untuk menggunakan mode layar 60 Hz saja di Galaxy S20 Ultra ketimbang 120 Hz, jika pengguna ingin bermain game secara intens. 

Sebab, selain perbedaannya tidak begitu kentara untuk main game, layar 60 Hz sejatinya lebih hemat daya baterai ketimbang layar 120 Hz. Artinya, pengguna bisa bermain game dengan durasi yang cukup lama dengan Galaxy S20 Ultra.

Adapun mode layar 60 Hz dan 120 Hz bisa dipilih di tampilan "Motion smoothness" yang bisa diakses di menu "Settings" > "Display".

Baca juga: Memotret dari Jarak 5 Kilometer dengan Galaxy S20 Ultra

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

e-Business
Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Game
Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com