Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PUBG Mobile Musim Ke-13 Dimulai, Ini Hadiah yang Bisa Didapat di Royale Pass

Kompas.com - 13/05/2020, 14:13 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber BGR

KOMPAS.com - Game battleroyale populer besutan Tencent, PUBG Mobile, kembali memasuki musim (season) baru. Kali ini, pemain game battle royale tersebut telah memasuki musim ke-13.

Ada beberapa fitur yang hadir di musim teranyar dan sudah diumbar oleh Tencent sejak pekan lalu ini, salah satunya adalah Royale Pass baru. 

Pada musim ke-13 Tencent menghadirkan fitur premium Royale Pass (RP) 13 bertema "Toy Playground".

Lewat RP pada musim ke-13 ini, pemain bisa mendapatkan aneka kostum atau barang di dalam game (in-game items) bernama "Cartoon Rangers".

PUBG Mobile musim ke-13 ini pemain bisa mendapatkan kostum cartoon rangerYouTube/Mr Ghost Gaming PUBG Mobile musim ke-13 ini pemain bisa mendapatkan kostum cartoon ranger
Salah satu dari kostum tersebut bisa diperoleh ketika RP sudah mencapai level 50. Ada dua kostum yang pemain bisa pilih, yakni "Fire Ranger" atau "Ice Ranger".

Baca juga: PUBG Hadir di Stadia, Bisa Main Bareng Pengguna PS4 dan Xbox

Ketika RP mencapai level 100, maka pemain bakal mendapatkan kostum Cartoon Rangers lain bernama "Ultra Defender", sebagaimana dirangkum KompasTekno dari BGR, Rabu (13/5/2020).

Ada pula kostum "Puppet Agent" yang bisa didapatkan melalui sejumlah misi. Kostum tersebut lantas bisa ditingkatkan penampilannya dengan menyelesaikan misi tambahan.

Segala fitur terbaru di musim ke-13 ini, termasuk RP Toy Playground tadi dikemas dalam aplikasi PUBG Mobile versi 0.18. Daftar pembaruan (patch notes) selengkapnya bisa dilihat di tautan berikut.

Selain itu ada pula pembaruan peta yang disebut sebagai "Mad Miramar". Pemain akan bisa menikmati efek cuaca baru.

Ketika bermain di peta tersebut, pemain akan dapat menjumpai badai pasir (sandstorm) yang tengah melanda Miramar. Badai tersebut kemudian bakal membatasi jarak pandang pemain.

Karena jarak pandangnya terbatas, pemain pun ditantang untuk tetap selalu waspada akan musuh yang bisa saja bersembunyi di balik ganasnya badai.

Tak hanya suasananya saja, peta Miramar juga hadir dengan beberapa elemen anyar.

Beberapa di antaranya adalah daerah berupa oasis yang bisa dikunjungi di bagian utara Miramar, serta mobil "Golden Mirado" yang jumlahnya hanya ada satu dalam setiap permainan di peta tersebut.

Baca juga: Update PUBG Mobile, Suhu Dingin Vikendi Bikin Nyawa Berkurang

Bagi Anda yang ingin menikmati fitur-fitur teranyar ini namun belum mengunduh versi teranyar dari game tersebut, Anda bisa memperbaruinya di sini (Android) atau di sini (iOS).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BGR


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com