Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inilah Video Viral Pertama di Internet dan Cerita di Baliknya

Kompas.com - 05/06/2020, 14:02 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Siapa yang tidak tahu kata "viral"? Istilah viral biasanya dipakai untuk menggambarkan sebuah konten yang sedang populer dan ramai diperbincangkan di dunia maya.

Konten yang dimaksud bisa berupa foto, video, artikel, dan lain sebagainya. Istilah viral sendiri diyakini mulai jamak digunakan pada 2009 lalu.

Namun, tahukah Anda konten video seperti apa yang pertama kali viral di internet?

Video yang pertama kali tersebar luas dan viral di internet muncul sekitar tahun 2000, alias 20 tahun yang lalu.

Video tersebut berjudul 405: The Movie, sebuah video pendek berdurasi tiga menit buatan duo desainer efek visual (VFX) asal Amerika Serikat, Bruce Branit dan Jeremy Hunt.

Video tersebut memiliki efek visual yang menakjubkan pada masanya.

Kedua desainer visual ini berhasil menghadirkan pesawat "sungguhan" menggunakan bantuan teknologi komputer (computer-generated imagery/CGI).

Video tersebut menceritakan tentang sebuah pesawat komersial yang harus mendarat darurat di jalan bebas hambatan (tol).

Baca juga: Viral Foto Danau Bikin Ponsel Android Crash, Inikah Sebabnya?

Jalan yang disediakan sebagai landasan darurat itu pun awalnya sudah dikosongkan dari kendaraan lain yang melintas. Namun, ada sebuah mobil yang tanpa sengaja masuk ke landasan.

Pesawat yang mendarat itu kemudian sempat menabrak dan bertumpu pada mobil tersebut, karena roda bagian depan pesawat yang rusak saat mendarat. Pada akhir cerita, pesawat pun bisa mendarat dengan selamat.

Meski ceritanya sederhana, efek visual yang ditampilkan menarik perhatian para penonton dan mengundang decak kagum. 

Saking bagusnya, video tersebut seketika menjadi viral dan menjadi perbincangan di dunia maya.

Video yang pertama kali viral di internet pada tahun 2000 silam. YouTube/BranitFX and Lucamax Pictures Video yang pertama kali viral di internet pada tahun 2000 silam.

Namun pada tahun 2000 silam, belum ada platform atau jejaring sosial yang bisa membuat sebuah konten menjadi viral dengan cepat. Bahkan platform YouTube pun baru lahir 5 tahun setelahnya.

Lantas bagaimana video tersebut bisa menjadi viral?

Disebar lewat e-mail

Awalnya, Branit dan Hunt membuat video tersebut untuk memamerkan kemampuan mereka di industri VFX.

Setelah rampung dibuat, mereka lantas membagikannya kepada sejumlah kerabat melalui e-mail.

Video 405: The Movie diunggah sebagai sebuah file QuickTime yang dapat diunduh secara bebas. Tautan hasil unggahan tersebut, kemudian disebarluaskan melalui e-mail.

Kala itu, pengguna pun wajib memasang software ekstra di komputernya, jika ingin menonton video tersebut.

Namun, hal itu rupanya tak menjadi penghalang bagi warganet. Mereka ramai-ramai mengunduh video tersebut dan menyebarkan e-mail tautan ke pengguna lain. 

"Video tersebut menjadi viral lewat pesan elektronik berantai dengan pesan 'Coba lihat yang terlampir di tautan ini'," ujar Branit sebagaimana dikutip KompasTekno dari Kcur.org, Jumat (5/6/2020).

Baca juga: Viral Video Laptop Dibajak Setelah Pakai Zoom, Ini Penjelasan Pakar

Seiring berjalannya waktu, 405: The Movie sontak menjadi obrolan hangat di dunia maya dan terus membuat warganet penasaran untuk mengunduh serta menyaksikannya.

Pada hari pertama, video tersebut dilaporkan sudah diunduh dan ditonton sebanyak ratusan kali, atau ratusan views.

Angka tersebut meningkat hingga 2.000 views hari ketiga setelah dirilis dan meningkat menjadi jutaan views beberapa bulan setelahnya.

"Dalam waktu tiga bulan, video (405: The Movie) telah ditonton secara online sebanyak 10 juta kali," klaim Branit.

Viral berujung tenar

Setelah videonya viral, nama Branit dan Hunt langsung dikenal di jagat hiburan Hollywood.

Bruce Branit dan Jeremy Hunt juga terlibat dalam pembuatan efek visual di sejumlah serial TV lawas ternama seperti X-Files, Star Trek: Deep Space Nine, hingga Star Trek: Voyager.

Bahkan, keduanya sempat mendapatkan nominasi pada penghargaan bergengsi tahunan Emmy berkat dua serial Star Trek tadi.

Video yang pertama kali viral di internet. YouTube/BranitFX and Lucamax Pictures Video yang pertama kali viral di internet.

Keduanya pun digandeng oleh lembaga pencari bakat (Creative Artist Agency/CAA) sebagai sutradara, bisa jadi yang berhubungan dengan efek visual, pada tahun 2000.

Beberapa tahun kemudian, Branit bahkan kembali ke kampung halamannya untuk membuat studio efek visual sendiri bernama BranitFX.

Diketahui, perusahaan tersebut telah terlibat dalam pembuatan efek visual untuk sejumlah serial TV populer seperti Westworld, Breaking Bad, Lost, Fringe, Revolution, dan lain sebagainya.

Merayakan 20 tahun 405: The Movie

Untuk merayakan 20 tahun 405: The Movie, Branit dan Hunt kabarnya berencana untuk mengunggah sejumlah konten baru, termasuk meluncurkan kembali versi orisinal film tersebut, dengan kualitas yang sudah diperbarui (remaster).

Baca juga: Efektifkah Tagar Membuat Postingan Twitter Viral?

Konten teranyar ini konon bakal diunggah di situs 405themovie.com. Pantauan KompasTekno, Jumat (5/6/2020), tampak belum ada konten baru yang diunggah di situs tersebut.

Terlepas dari itu, mereka juga memiliki rencana untuk membuat sebuah film feature yang dirilis secara teatrikal atau layar lebar.

Meski demikian, mereka juga masih malu-malu untuk mengumbar detailnya.

"Kami belum sampai (ke tahapan) menyutradai film feature yang dirilis secara teatrikal dan sesuai dengan apa yang kami mau. Mungkin nanti," jelas Branit.

Saat ini, film pendek 405: The Movie bisa disaksikan di Youtube. Video tersebut diunggah oleh kanal bernama "BranitFX and Lucamax Pictures". Video tersebut bisa ditonton melalui tautan berikut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com