Soal spesifikasi, X50 series dipastikan bakal mengusung sederet fitur yang belum pernah ada di seri smartphone Vivo sebelumnya, dengan penekanan di aspek fotografi.
Beberapa di antaranya teknologi kamera bergimbal (Gimbal Stabilization), 60x Hyper Zoom, Pro Sport Mode, dan Pro Quad Camera.
Baca juga: Vivo X50 Pro Meluncur dengan Gimbal di Kamera
Senior Brand Director Vivo Indonesia Edy Kusuma mengatakan, Vivo X50 memiliki desain yang elegan serta deretan inovasi teknologi yang belum pernah ada pada rangkaian smartphone Vivo sebelumnya.
"Kami percaya diri bahwa produk premium ini akan disambut hangat oleh konsumen setia Vivo di Indonesia,” ujar Edy Kusuma dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Selasa (7/7/2020).
Vivo Indonesia sendiri belum mengungkap spesifikasi X50 dan X50 Pro. Dari segi desain, Vivo Indonesia mengonfirmasi bahwa X50 series bakal dibalut dengan desain smartphone kekinian.
Baca juga: Earphone Vivo TWS Neo Resmi Meluncur, Harga Rp 1 Jutaan
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.