Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampus di Indonesia Ini Gelar Wisuda Online lewat Game Minecraft

Kompas.com - 03/08/2020, 13:07 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada yang berbeda di acara wisuda ke-121 hari kedua yang digelar Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Minggu (2/8/2020) kemarin. Akibat wabah Covid-19 yang belum mereda, prosesi kelulusan mahasiswa tersebut digelar secara daring (online).

Bukan wisuda online biasa, kampus ITS menggelar acara tersebut di bangunan virtual khusus di dalam game besutan Mojang, Minecraft. Menariknya, bangunan tersebut dirancang sedemikian rupa agar mirip dengan gedung Graha Sepuluh Nopember ITS.

Para wisudawan pun tampak menjadi pemain (player) dan berdiri dengan rapi di dalam gedung sembari mengikuti prosesi wisuda.

Ilustrasi ITS gelar wisuda online lewat game Minecraft.ITS.ac.id Ilustrasi ITS gelar wisuda online lewat game Minecraft.

Tak hanya peserta wisuda, sejumlah dosen dan rektor ITS, Mochamad Ashari, turut menjadi player dan melantik sekitar 570 wisudawan dari tiga fakultas.

Ketika proses pelantikan berlangsung, Ashari memberikan ucapan selamat kepada para wisudawan melalui sebuah jendela pop-up interaktif di dalam game yang bisa di-klik oleh para player yang menjadi peserta. Begini kira-kira ilustrasinya.

 

Sebuah jendela yang bakal dilihat peserta ketika diwisuda.ITS.ac.id Sebuah jendela yang bakal dilihat peserta ketika diwisuda.

Menurut salah satu dosen di Departemen Teknik Informatika ITS, Hadziq Fabroyir, gedung ini dirancang oleh belasan orang mengandalkan Minecraft edisi berlangganan, yakni Minecraft Education Edition.

Meski demikian, Hadziq mengaku ada kendala dalam proses pembuatan gedung. Ia mengaku bahwa tim yang merancang gedung tersebut hanya memiliki sedikit referensi terkait desain dan bentuk bangunan.

Terlebih, mereka sejatinya tidak bisa melakukan survei lapangan gara-gara pandemi Covid-19. Akhirnya, desain gedung tersebut mengacu pada beragam gambar Graha Sepuluh Nopember ITS yang dikumpulkan dari internet.

“Kami merangkai konstruksi graha di Minecraft berdasarkan gambar-gambar yang kami kumpulkan dari internet,” ujar Hadziq sebagaimana dikutip KompasTekno dari ITS.ac.id, Senin (3/8/2020).

Untuk kelancaran acara wisuda, para pemain yang hadir di bangunan virtual tersebut mengandalkan platform Discord untuk komunikasi suara.

Kemudian, pihak ITS juga menggunakan platform video telekonferensi Zoom untuk menerima video feed dari OBS Virtual Camera yang ditransmisikan secara langsung dari server Minecraft ITS.

***

https://www.its.ac.id/news/2020/08/02/gelar-wisuda-daring-pertama-its-hadirkan-minecraft/

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com