Untuk segi keamanan, fitur NFC yang multifungsi ini juga telah diuji coba sedemikian rupa dan telah menerima sertifikasi keamanan penyimpanan serta download data lewat TSM (Trusted Service Manager).
Fungsi NFC di Vivo X50 Pro juga tidak membutuhkan proses pairing layaknya fitur konektivitas lain, sepeti Bluetooth. NFC bisa dipicu secara otomatis asalkan perangkat lain, misalnya kartu e-money, saling berdekatan dengan ponsel.
Baca juga: Deretan Fitur Penunjang Produktivitas di Vivo X50 Series
Fitur konektivitas tersebut juga diklaim tidak boros baterai dan hanya memakan daya ketika fitur tersebut sedang aktif, sehingga pengguna tidak perlu khawatir tentang penggunaan daya.
Terlepas dari fungsi NFC, Vivo X50 series juga dibekali dengan spesifikasi hardware mumpuni untuk turut menunjang produktivitas pengguna, berikut performa perangkat.
Vivo X50 versi standar, misalnya, ditenagai dengan chipset Snapdragon 730, RAM 8 GB, memori internal 128 GB, serta baterai berkapasitas 4.200 mAh.
Sedangkan Vivo X50 Pro dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 765 5G, RAM 8 GB, memori internal 256 GB, serta baterai dengan kapasitas yang sedikit lebih bongsor dari versi standar, yakni 4.315 mAh.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.