KOMPAS.com - Epic Games menyediakan fitur yang memudahkan pemain game Fortnite untuk masuk ke dalam akun (login) melalui tombol pintas.
Pemain bisa masuk dengan menggunakan akun Google, PlayStation Network, Nintendo, Xbox Live, Steam, hingga Apple ID, tanpa harus membuat akun Epic Games secara terpisah.
Namun, ada kabar tak menyenangkan bagi pemain Fortinte di perangkat iOS. Apple kini melarang Epic Games untuk menggunakan opsi login melalui Apple ID.
Kebijakan tersebut merupakan buntut dari perselisihan kedua perusahaan yang sampai saat ini terus berlanjut.
Menurut akun Twitter @FortniteStatus, opsi login menggunakan Apple ID tersebut akan dicabut setidaknya pada tanggal 11 September mendatang. Dengan demikian, pemain tidak akan bisa menemukan tombol "Sign In with Apple" lagi di game Fortnite.
Baca juga: Game Fortnite Dihapus dari Android dan Apple iOS
Apple will no longer allow users to sign into Fortnite using “Sign In with Apple” as soon as September 11, 2020. If you used “Sign In with Apple”, please make sure your email and password are up to date. https://t.co/T0Rq0tfrR7
— Fortnite Status (@FortniteStatus) September 9, 2020
Pemain yang sudah terbiasa login menggunakan Apple ID, tidak akan bisa memainkan Fortnite lagi, meski game tersebut sudah terpasang di perangkat.
Terlebih, mereka juga tidak bisa mengakses seluruh data yang tersimpan di layanan Epic Games, seperti data permainan, data pembelian (in-app purchase), dan lain sebagainya.
Cara agar akun tidak hilang
Jika Anda selama ini menggunakan layanan Epic Games lewat Apple ID, maka ada beberapa cara yang harus diikuti agar akun Anda tidak hilang.
Pertama-tama, masuk ke situs Epic Games lewat opsi "Sign In with Apple" dan kunjungi halaman pengaturan profil di tautan berikut.
Kemudian, di menu "General", perbarui alamat e-mail Anda dengan meng-klik ikon yang menyerupai pensil, tepat di bawah sub-judul "Account Info". Lalu, jika telah selesai memasukkan alamat e-mail, klik tombol "Confirm".
Selain alamat e-mail, pengguna juga perlu mengganti kata sandi (password) lama dengan yang baru.
Baca juga: Selain Fortnite, Semua Game Epic Lenyap dari App Store
Kata sandi bisa diganti dengan mengunjungi menu "Password & Security" di halaman pengaturan akun tadi. Lalu, masukkan password dan klik "Save Changes".
Lantas, bagaimana jika Anda terlambat dan opsi "Sign In with Apple" tadi sudah tidak ada dan Anda tidak bisa masuk?
Jangan khawatir, Anda masih bisa memulihkan akun Anda dengan cara meng-klik tombol "Contact Us" di tautan berikut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari halaman resmi EpicGames, Kamis (10/9/2020).
Kemudian, klik tombol "Login" dan isi data-data yang diperlukan, seperti alamat e-mail, berikut alasan pemulihan akun, di halaman berikutnya.
Setelah selesai, klik tombol "Submit" dan periksa kotak masuk e-mail Anda dan ikuti langkah-langkah yang tersedia untuk memulihkan akun.
Baca juga: Hilang dari Google Play Store, Begini Cara Unduh Fortnite di Android
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.