Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IKEA dan Asus ROG Siapkan Furnitur untuk Gamer

Kompas.com - 17/09/2020, 15:15 WIB
Conney Stephanie,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber ENGADGET

KOMPAS.com - IKEA (Ingvar Kamprad Elmtaryd Agunnaryd) dikenal sebagai pabrikan aneka perabot rumah dari Swedia, sementara Asus Republic of Gamer (ROG) adalah pembuat piranti game. Keduanya belakangan mengumumkan kemitraan untuk membuat furnitur untuk gamer.

Kabarnya, lini perabot gaming hasil kolaborasi IKEA dan Asus ROG bakal terdiri dari 30 produk berbeda, tapi belum diungkap apa saja jenisnya nanti. Kedua pihak mengklaim bahwa puluhan furnitur gamer tersebut bakal dibanderol dengan harga "terjangkau".

Baca juga: Spesifikasi dan Harga ROG Phone 3, Ponsel Gaming Terbaru Asus

"Kerja sama dengan ROG ini membuat IKEA dapat menggabungkan furniture dengan keahlian yang dimiliki oleh ROG dalam menciptakan pengalaman bermain game yang luar biasa," tulis IKEA dalam sebuah pernyataan, dihimpun KompasTekno dari Engadget, Kamis (17/9/2020)

Produk-produk perabot gamer itu nantinya akan dikembangkan oleh Pusat Pengembangan Produk IKEA yang berbasis di Shanghai, China.

Dalam merancang produk-produk ini, IKEA menggandeng beberapa pihak diantaranya desainer Asus ROG dan IKEA, gamer profesional, hingga pecinta game guna memastikan bahwa produk gaming ini dapat berfungsi secara maksimal.

Baca juga: Streamer Gaming Ninja Akhirnya Kembali ke Twitch

"Kami membayangkan bahwa kolaborasi ini akan menciptakan sinergi yang mampu memberdayakan para gamer untuk membangun suasana ruang gaming yang nyaman di rumah," kata Kris Huang, General Manager Asus Gaming Gear and Accessory Business Unit.

Jajaran furnitur gamer hasil kolaborasi IKEA dan Asus ROG rencananya akan mulai hadir di China pada Februari 2021, kemudian menyusul datang ke pasar lainnya seperti Inggris dan AS pada Oktober 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ENGADGET


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com