Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Microsoft Akuisisi Induk Perusahaan Game Bethesda Softworks

Kompas.com - 22/09/2020, 10:45 WIB
Bill Clinten,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber Polygon

KOMPAS.com - Kabar mengejutkan datang dari industri game. Pekan ini, Microsoft Xbox resmi mengakuisisi perusahaan game asal Amerika Serikat yang merupakan induk dari penerbit game ternama Bethesda Softworks, ZeniMax Media.

"Kami dengan bangga mengumumkan bahwa Microsoft telah sepakat untuk mengakuisisi ZeniMax Media, perusahaan induk dari Bethesda Softworks," kata Head of Xbox, Phil Spencer, di blog resmi Xbox.

"Hari ini, kami bergabung dengan Microsoft, perusahaan yang selama ini telah kami anggap sebagai mitra terdekat dan terlama kami," imbuh Director and Executive Producer, Bethesda Game Studios, Todd Howard, dalam keterangan terpisah.

Baca juga: Microsoft Disebut Ingin Bikin Aplikasi Serupa WeChat

Nilai akuisisi perusahaan game yang dirintis oleh Christopher Weaver dan Robert A. Altman tersebut tidak disebutkan. Namun, angkanya dikabarkan mencapai 7,5 miliar dolar AS atau sekitar Rp 110 triliun.

ZeniMax Media sendiri tergolong perusahaan game yang cukup besar. Sebab, perusahaan ini menaungi beberapa studio game ternama, seperti Bethesda Game Studios, id Software, Arkane Studios, Tango Gameworks, dan lain sebagainya.

Perusahaan game yang didirikan pada 1999 tersebut juga merupakan induk dari penerbit game Bethesda Softworks yang telah merilis sejumlah game franchise populer, seperti Fallout, Doom, Dishonored, The Elder Scrolls, Wolfenstein, dan masih banyak lagi.

Bethesda bakal eksklusif di Xbox Series X dan Series S?

Dengan diakuisisinya ZeniMax Media, Microsoft  bakal memiliki hak penuh untuk menentukan ketersediaan seluruh judul game baru yang dibuat oleh studio game yang berada di bawah payung perusahaan tersebut.

Salah satunya adalah game petualangan luar angkasa ambisius berjudul Starfield yang kini tengah dikembangkan oleh Bethesda Game Studios.

Game tersebut dipastikan bakal tersedia untuk pertama kalinya di konsol game besutan Microsoft, Xbox, dan PC, meski tanggal peluncurannya masih misterius. Beberapa game teranyar Bethesda juga disebut bakal diluncurkan pertama kali di Xbox dan PC.

Baca juga: Xbox Series X Meluncur 10 November, Harga Rp 7 Jutaan

Selain itu, beberapa seri game ikonik yang membesarkan nama Bethesda, bisa saja seperti Fallout, The Elder Scrolls, dan beberapa yang disebutkan tadi, juga bakal turut ditambahkan ke layanan akses game premium Xbox Game Pass untuk konsol dan PC.

Microsoft tidak menyebutkan secara rinci apa saja yang bakal masuk ke dalam daftar game eksklusif Xbox Game Pass.

Langkah akuisisi ini iumumkan menjelang peluncuran Xbox Series X dan Series S yang bakal digelar pada 10 November mendatang, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Polygon, Selasa (22/9/2020).

Belum diketahui apakah seluruh game teranyar ZeniMax Media, terutama yang dirilis Bethesda Softworks, bakal hanya tersedia di Xbox Series X dan Series S saja atau tidak.

Yang jelas, satu judul game teranyar besutan Arkane Studios dan Tango Gameworks, yakni Deathloop dan GhostWire: Tokyo, dipastikan bakal hadir secara eksklusif "untuk sementara waktu" di konsol game bikinan kompetitor, Sony PlayStation 5 (PS5).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Polygon


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com