Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AMD Ryzen 5000 Meluncur dengan Arsitektur "Zen 3"

Kompas.com - 09/10/2020, 12:33 WIB

KOMPAS.com - Produsen chip AMD memperkenalkan jajaran prosesor (CPU) teranyarnya yang berasal dari keluarga Ryzen 5000, yakni Ryzen 5 5600X, Ryzen 7 5800X, Ryzen 9 5900X, dan Ryzen 9 5950X.

Berdasarkan keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Jumat (9/10/2020), keempat prosesor ini memiliki kesamaan, yakni mengandalkan arsitektur terbaru AMD, Zen 3.

Dengan arsitektur tersebut, deretan prosesor ini diklaim 26 persen lebih ngebut untuk bermain game dibanding generasi sebelumnya (Zen 2), serta 16 persen lebih mumpuni untuk memproses intstructions per cycle (IPC).

Baca juga: HP Indonesia Rilis Laptop ProBook x360 dengan AMD Ryzen 4000

Dari empat prosesor AMD baru tadi, Ryzen 9 5950X menjadi CPU dengan performa tertinggi. Di dalamnya terdapat 16 inti (cores) dengan 32 threads yang memiliki kecepatan clock 3,4 GHz dan 4,9 GHz (boost), serta L3 cache sebesar 72 MB.

Sementara itu AMD Ryzen 9 5900X, Ryzen 7 5800X, dan 5 5600X masing-masing dibekali dengan kombinasi cores/threads/L3 cache yang lebih sedikit dibanding Ryzen 9 5950X, yakni 12/24/70 MB, 8/16/36 MB, dan 6/12/35 MB.

Kecepatan clock untuk ketiga CPU Ryzen 9 5900X, Ryzen 7 5800X, dan 5 5600X sendiri masing-masing tercatat di angka 3,7 GHz, 3,8 GHz, dan 3,7 GHz. Kecepatan tersebut lantas bisa digenjot (boost) hingga 4,8 GHz, 4,7 GHz, dan 4,6 GHz.

Di sektor daya, AMD Ryzen 7 5800X, Ryzen 9 5900X, dan Ryzen 9 5950X mengusung TDP hingga 105 watt, sedangkan Ryzen 5 5600X lebih rendah dengan TDP 65 watt.

Baca juga: Intel Umumkan Jajaran Prosesor Tiger Lake Baru untuk Laptop

Harga dan ketersediaan

Untuk ketersediaan, keempat prosesor terbaru AMD Ryzen tersebut bakal tersedia secara global pada 5 November mendatang.

Harganya dipatok di angka 799 dolar AS (sekitar Rp 11,7 juta) untuk Ryzen 9 5950X, 549 dolar AS (sekitar Rp 8 juta) untuk Ryzen 9 5900X, 449 dolar AS (sekitar Rp 6,6 juta) untuk Ryzen 7 5800X, dan 299 dolar AS (sekitar Rp 4,3 juta) untuk Ryzen 5 5600X.

Pelanggan yang membeli AMD Ryzen 7 5800X/Ryzen 9 5900X/Ryzen 9 5950X dalam periode 5 November hingga 31 Desember 2020 akan mendapatkan game Far Cry 6 (PC, Standard Edition) secara cuma-cuma.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com