Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kendala Teknis Pilpres AS, dari Situs Web Down hingga Printer Macet

Kompas.com - 05/11/2020, 11:41 WIB
Reska K. Nistanto,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Namanya juga teknologi, pasti ada kendala teknisnya. Tak terkecuali juga untuk penyelenggaraan pemilihan presiden di negara adidaya, Amerika Serikat.

Pilpres AS 2020 yang digelar sejak 3 November lalu digelar secara elektronik, dan diwarnai oleh sejumlah kendala teknis. Kendalanya macam-macam, dari yang berat seperti situs web down hingga yang kecil, seperti printer macet.

Menurut laporan Washington Post, pemungutan suara di Texas sempat terganggu akibat situs untuk melaporkan hasil penghitungan suara sempat down dalam beberapa waktu. Hal itu diduga akibat traffic (lalu lintas pengunjung situs) yang melebihi kapasitas server.

Baca juga: Hasil Pemilu Presiden AS Bisa Dipantau di Situs Ini

Di Franklin County, Ohio, alat pemungutan suara elektronik tidak bisa dioperasikan, sehingga panitia pelaksana beralih menggunakan kertas.

Pemerintah Cabarrus County mengumumkan melalui Twitter bahwa pemungutan suara sempat tertunda di salah satu tempat pemungutan suara (TPS) akibat kendala printer di lokasi.

Salah satu TPS di Plainview juga mengalami kerusakan printer. Karena kendala teknis tersebut, sejumlah TPS di North Carolina kemudian memperpanjang waktu pemungutan suara. Waktunya bervariasi, dari 20-an menit hingga 40-an menit.

Baca juga: Facebook dan Twitter Cegah Klaim Kemenangan Prematur pada Pilpres AS

"Dengan lebih dari 2.660 situs polling, bukan hal yang aneh jika ada kendala kecil pada situs pemungutan suara," ujar juru bicara North Carolina State Board of Elections, dihimpun KompasTekno dari The Hill, Kamis (5/11/2020).

Undang-undang Pemilu AS memang membolehkan panitia memperpanjang waktu pemungutan suara apabila ada gangguan yang berlangsung selama lebih dari 15 menit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com