KOMPAS.com - Pengguna Mac akhirnya sudah bisa mengunduh MacOS Big Sur. Hal ini sesuai dengan janji Apple dalam acara virtual bertajuk "One More Thing" beberapa waktu lalu.
Dalam acara tersebut, Apple memperkenalkan MacBook Air dan Pro terbaru sekaligus memastikan tanggal peluncuran sistem operasi Big Sur.
Big Sur menjadi sistem operasi pertama yang berjalan di ekosistem Mac dengan "otak" berbasis ARM.
Sekilas, antarmuka MacOS mirip dengan tampilan iOS dan iPadOS. Big Sur juga kompatibel dengan perangkat MacBook Pro, Air, dan Mac Mini yang diotaki chip M1 berbasis ARM.
Apple pun mengatakan telah mengoptimalkan Big Sur agar bisa berjalan maksimal di perangkat dengan chipset berbasis ARM.
Salah satu keunggulan yang ditawarkan adalah kemampuan menjalankan aplikasi berbasis iOS dan iPadOS. Kemampuan tersebut sebelumnya tidak ditemukan komputer Mac dengan chip Intel.
Baca juga: Hati-hati, Ransomware Baru Mulai Menyerang MacOS
Namun, perlu diingat, tidak semua komputer Mac yang saat ini berjalan dengan sistem operasi MacOS Catalina bisa upgrade ke MacOS Big Sur.
Seperti MacBook Air 2012 dan sebelumnya, MacBook Pro yang rilis pertengahan tahun 2013 hingga awal 2013, Mac Mini 2013 ke bawah, dan iMacs 2013 ke bawah.
Untuk memastikan apakah perangkat Anda kompatibel dengan MacOS Big Sur atau tidak ikuti langkah yang ada di situs resmi Apple berikut.
Adapaun perangkat yang kompatibel dengan Big Sur adalah sebagai berikut, sebagaimana KompasTekno rangkum dari The Verge, Jumat (13/11/2020)
Dibanding MacOS Catalina, Big Sur membawa perubahan yang cukup signifikan. Pada desain ikon misalnya, kini berbentuk persegi dengan sudut membulat dengan sedikit bayangan yang mengesankan bentuk 3D.
Ada pula fitur widget yang diperkenalkan di iOS dan iPadOS juga akan muncul di layar Mac. Widget ini akan memuat beberapa informasi harian seperti cuaca, waktu, kalender, dan sebagainya.
Baca juga: Apple Kecolongan Izinkan Malware Menyusup ke MacOS
Selain itu, Apple juga melengkapi aplikasi Messages dengan stiker emoji baru serta pesan yang bisa disematkan dan dihubungkan ke antar perangkat.
Fitur Maps juga mendapat peningkatan, seperti dukungan peta di dalam ruangan, panduan perjalanan, hingga lokasi favorit yang sering dikunjungi.
Apple juga meningkatkan peramban Safari yang kini turut dibekali fitur baru yang bisa memantau kata sandi (password) yang disimpan oleh pengguna. Ada juga fitur Privacy Report utnuk mengetahui data apa saja yang diambil oleh situs yang dikunjungi.
Fitur Control Center juga diperbarui. Kini, Control Center bisa ditampilkan dengan menekan tombol dropdown yang terletak di sisi kanan atas layar. Di sini, pengguna bisa mengatur volume, tingkat kecerahan, dan koneksivitas (bluetooth, WiFi, dll).
Untuk mengunduh pembaruan, pengguna bisa mengunjungi halaman Software Update pada komputer dengan meng-klik ikon "Apple" > "System Preferences" > dan klik "Software Update".
Baca juga: Aplikasi iOS Bisa Berjalan di Komputer Mac Terbaru
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.