Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lewati Apple, Xiaomi Jadi Pabrikan Smartphone Terbesar Ketiga di Dunia

Kompas.com - 01/12/2020, 08:11 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber Gartner

KOMPAS.com - Xiaomi menggeser kedudukan Apple sebagai pabrikan smartphone terbesar ketiga di dunia, menurut laporan terbaru dari firma riset pasar Gartner untuk penjualan smartphone kuartal III-2020.

Dari lima vendor smartphone yang masuk dalam daftar, Xiaomi mengalami pertumbuhan pangsa pasar paling besar dibanding yang lainnya.

Vendor asal China itu mencatat angka penjualan 44,4 juta unit pada kuartal III-2020, meningkat 34,9 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Sementara Apple, yang ini menempati urutan keempat, mengalami penurunan penjualan sebesar turun 0,6 persen, dengan angka penjualan yang terpaut sekitar empat juta unit di bawah Xiaomi.

Baca juga: Xiaomi Cetak Rekor Pengiriman Smartphone

Meski demikian, menurut Gartner, keunggulan Xiaomi terhadap Apple di kuartal III-2020 hanya sementara. Sebab, penjualan ponsel Apple diprediksi akan melonjak begitu iPhone 12 mulai masuk dalam penghitungan di kuartal berikutnya.

Masih dari laporan yang sama, Samsung masih menjadi penguasa smartphone global dengan kenaikan pangsa pasar sebesar 2,2 persen secara Year-over-Year dan angka penjualan 80,8 juta unit smartphone.

Kemudian Huawei bercokol di posisi kedua dengan penjualan 51,8 juta unit. Huawei mengalami penurunan cukup signifikan, yakni 21,3 persen secara YoY.

Kemungkinan besar penyebabnya adalah sanksi pemerintah AS terhadap Huawei yang membuat penjualannya lesu secara global.

Oppo menutup lima besar daftar penguasa smartphone global dalam laporan ini dengan penjualan 29,8 juta dani penurunan pangsa pasar sebesar 2,3 persen.

Lima besar vendor smartphone global pada kuartal III-2020 versi firma riset Gartner.Gartner Lima besar vendor smartphone global pada kuartal III-2020 versi firma riset Gartner.

Total penjualan smartphone dunia mencapai 366 juta unit pada kuartal III-2020. Jumlah tersebut turun 5,7 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Kendati tetap turun, namun sedikit lebih membaik dibanding kuartal II-2020 yang mengalami penurunan sebesar 20 persen. Secara year over year (YoY), penjualan smartphone global mencapai 401 juta unit, turun sebanyak 8,7 persen.

"Penjualan smartphone global mengalami pertumbuhan yang cukup dari kuartal II ke kuartal III-2020. Ini karena permintaan yang tertahan dari kuartal sebelumnya," jelas Anshul Gupta, direktur riset senior Gartner, dihimpun KompasTekno dari situs Gartner. Selasa (1/12/2020).

Baca juga: Xiaomi Klaim Telah Jual 140 Juta Ponsel Redmi Note

Pemulihan pasar smartphone mulai terlihat di beberapa negara seperti di kawasan Asia Pasifik dan Amerika Latin. Kondisi yang hampir normal di China juga mulai sanggup mengisi kekosongan pasokan komponen untuk produksi smartphone pada kuartal III-2020.

Gartner juga menyebutkan bahwa penjualan smartphone di tiga negara terbesar untuk pasar smartphone, yakni India, Indonesia, dan Brazil, sama-sama mengalami peningkatan untuk pertama kalinya di tahun ini.

Penjualan smartphone di India tercatat naik sebesar 9,3 persen, Indonesia 8,5 persen, dan Brasil 3,3 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Gartner


Terkini Lainnya

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com