Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menilik Fitur-fitur Pendukung Aktivitas Harian di Smartphone Vivo

Kompas.com - 05/01/2021, 10:37 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Memasuki tahun 2021, smartphone tetap menjadi salah satu gadget terpenting untuk membantu kegiatan sehari-hari, mulai dari bekerja, main game, hingga fotografi dan vlogging.

Senior Brand Director Vivo Indonesia Edy Kusuma mengatakan, konsumen saat ini menghendaki smartphone yang bisa memenuhi hobi ataupun minat mereka. Vivo pun berupaya memenuhi kebutuhan tersebut lewat berbagai fitur di produknya.

Baca juga: Vivo dan Zeiss Siap Hadirkan Inovasi Baru Fotografi Ponsel

"Kami menghadirkan rangkaian smartphone Vivo dengan beragam spesifikasi yang tentunya kami harap dapat menemani konsumen di tahun 2021,” kata Edy dalam keterangan tertulis kepada KompasTekno, Selasa (5/1/2021).

Vivo menawarkan beberapa lini smartphone di pasaran Indonesia saat ini, masing-masing datang dengan fitur dan kelebihannya sendiri untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang berbeda-beda.

Fotografi profesional dengan X50 series

Vivo X50 series mengunggulkan kemampuan kamera yang diklaim menghadirkan pengalaman fotografi profesional. X50 Pro, misalnya, dibekali dengan Gimbal Stabilization, Extreme Night Vision, dan 60x Hyper Zoom.

Baca juga: 7 Tips Membuat Film dengan Vivo X50 Pro

Sementara itu, Vivo X50 menghadirkan alternatif berharga kompetitif sambil tetap menyuguhkan fitur kamera ala profesional, seperti Extreme Night Vision, Ultra Stable OIS, dan 20x zoom.

"Selfievlogging" ala V20 series

Lewat V20 series, Vivo membidik para vlogger dan pencinta swafoto dengan Ultra-
Sleek Front Camera Photography untuk mengabadikan aneka momen. 

Vivo V20 mengunggulkan kamera depan 44MP Eye Autofocus yang diklaim berkemampuan tertinggi di kelasnya. Vivo turut membekalinya dengan 64MP Night Camera di punggung, berikut 33W FlashCharge, NFC Multifunctions, dan chip Snapdragon 720G.

Baca juga: Kamera Vivo V20 Bisa Jepret Obyek Bergerak Tanpa Buram

Sementara itu, V20 SE ikut mendukung aktivitas selfievlogging dengan kamera depan 32MP Super Night Selfie.

Ponsel yang turut didukung Sleek Magical Design dengan warna stylish seprti Aquamarine Green ini juga memiliki 64MP Night Camera, 33W FlashCharge, dan chip Snapdragon 665.

Memori besar Y51 series

Seri ponsel Vivo Y51 dirancang agar menawarkan kapasitas memori dan baterai lega dengan harga yang kompetitif, yakni Rp 3.599.000.

Vivo Y51 memiliki kapasitas RAM 8 GB dan memori internal 128 GB, serta baterai 5.000 mAh untuk menemani pengguna bermain game atau beraktivitas seharian, berikut 18W FastCharge.

Baca juga: Ini Manfaat RAM dan Memori Berkapasitas Besar di Vivo Y51

Kemampuan fotografi Y51 ditunjang oleh kamera utama 48MP Night Camera. Selain itu, ada pula fitur Audio Booster dan desain yang trendi.

Calon konsumen yang berminat dengan ponsel-ponsel di atas bisa mendapatkannya lewat program promosi Year End Festivo yang digelar oleh Vivo hingga 12 Januari mendatang di gerai luring dan daring resmi Vivo.

Pembeli berkesempatan mendapat cashback Rp 1.000.000, hadiah lain dengan total hingga Rp 400 juta, paket data gratis selama enam bulan hingga 138 GB, promo trade in hingga Rp 550.000, dan bebas cicilan admin nol persen.

Informasi selengkapnya tentang program Year End Festivo bisa dilihat di situs vivosmartphone.id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com