Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/01/2021, 18:02 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber DPReview

KOMPAS.com - Sony pekan baru saja memperkenalkan kamera mirrorless full-frame  Alpha A1 (A1). Kamera ini merupakan model tercanggih dari perusahaan asal Jepang tersebut yang menggabungkan keunggulan dari seri A7R, A7S, dan A9.

Seperti A7R, A1 memiliki sensor full-frame Exmor RS beresolusi tinggi, mencapai 50 megapiksel, yang dipadukan dengan prosesor pengolah gambar Bionz XR.

Sensor yang memiliki tingkat sensitivitas ISO 100-32.000 (native) dan dynamic range hingga lebih dari 15 stop itu turut dibekali  In-Body Image Stabilizer dengan tingkat kompensasi goyangan yang diklaim mencapai 5,5 stop.

Baca juga: Sony Xperia Pro Meluncur dengan Banderol Rp 35 Juta

Selain gambar dengan resolusi 50 MP secara default, A1 mampu menghasilkan foto beresolusi setinggi 199 MP dengan mode Pixel Shift Multi Shooting dan software desktop Imagine Edge dari Sony.

Meski dibekali sensor beresolusi tinggi, A1 juga gesit seperti seri A9, dengan kemampuan burst rate hingga 30 fps serta buffer yang mampu menampung 155 frame compressed RAW atau 165 gambar JPEG.

Bagian belakang Sony Alpha 1Sony Bagian belakang Sony Alpha 1

Sistem autofokusnya adalah yang terbaru dan paling mumpuni dari Sony, dengan 759 titik phase-detect AF dan eye-autofocus yang bsia mengunci fokus di mata subyek manusia maupun hewan, baik saat menjepret foto atau merekam video.

Untuk pertama kalinya di jajaran kamera Alpha, Sony secara khusus menyematkan algoritma pelacakan di sistem autofokus untuk objek burung dalam mode foto, sehinga dapat mempertahankan fokus jika burung tiba-tiba terbang.

Baca juga: Sony Umumkan Alpha A7C, Kamera Mirrorless Full-frame Terkecil

A1 juga kamera pertama yang menawarkan fitur pengambilan gambar anti-flicker secara kontinyu dalam kondisi pencahayaan apa pun.

Soal video, seperti seri A7S, A1 mampu merekam dengan resolusi 4K 120 fps 10-bit 4:2:2  dan 8K 30 fps 10-bit 4:2:0 XAVC HS. Dengan teknologi peredam panas khusus, kamera ini diklaim bisa merekam video 8K secara terus menerus hingga 30 menit tanpa overheating.

Bagian top plate Sony Alpha 1Sony Bagian top plate Sony Alpha 1

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari DPReview, Rabu (27/1/2021), Sony A1 juga menjadi kamera pertama di dunia yang dibekali dengan EVF Quad-XGA OLED (9,44 million dot, 0,64 inci, magnifikasi 0,90x) yang memiliki refresh rate 240 Hz.

Adapun layar sentuh LCD di belakangnya masih berukuran 3 inci (1,44 million dot) dan memiliki engsel tilting sehingga bisa ditekuk ke atas dan ke bawah, tapi tidak ke samping.

Fitur-fitur lain dari Alpha 1 mencakup dua slot kartu memori yang masing-masing mendukung standar UHS-I, UHS-II SDXC/SDHC dan CFexpress Type A, Gigabit Ethernet, dual-channel 2x2 MIMO 802.11ac Wi-Fi, dan konektor USB-C.

Baca juga: Kamera Mirrorless Canon EOS M50 Mark II Dijual Rp 10,5 Juta di Indonesia

Kamera ini juga bisa dipasangi aksesori battery grip VG-C4EM seperti yang digunakan di A7R Mark IV, A7S Mark III, dan A9 Mark II.

Sony A1 bisa digunakan oleh fotografer dari berbagai bidang, mulai dari fotografer satwa liar, olahraga, landscape, pernikahan, hingga fotografer studio dan jurnalis foto. Kamera ini rencananya akan dijual mulai Maret 2021 dengan harga 6.500 dollar AS (sekitar Rp 91,5 juta).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber DPReview


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

'Dragon's Dogma 2' Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

"Dragon's Dogma 2" Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

Game
TWS Redmi Buds 5 Pro Meluncur, Punya Fitur Anti-bising dengan AI

TWS Redmi Buds 5 Pro Meluncur, Punya Fitur Anti-bising dengan AI

Gadget
5 Cara Membuka Situs yang Diblokir di Google Chrome HP dengan Mudah

5 Cara Membuka Situs yang Diblokir di Google Chrome HP dengan Mudah

Software
Amazon Rilis Chip AI Trainium2 dan Graviton4

Amazon Rilis Chip AI Trainium2 dan Graviton4

Hardware
3 Cara Ubah Foto ke Dokumen PDF Tanpa Aplikasi via HP Android dan IPhone

3 Cara Ubah Foto ke Dokumen PDF Tanpa Aplikasi via HP Android dan IPhone

Internet
7 Tips Hemat Baterai iPhone biar Tidak Sering Mengecas

7 Tips Hemat Baterai iPhone biar Tidak Sering Mengecas

Gadget
Samsung Galaxy S23 FE Dipakai Memotret Konser Joyland Fest 2023, Begini Hasilnya

Samsung Galaxy S23 FE Dipakai Memotret Konser Joyland Fest 2023, Begini Hasilnya

Gadget
Cara Mengatasi 'Sync Issue' yang Bikin Data Google Drive Mendadak Hilang

Cara Mengatasi "Sync Issue" yang Bikin Data Google Drive Mendadak Hilang

Internet
Story Instagram Buram? Begini Cara Mengatasinya biar Konten Tetap Bagus

Story Instagram Buram? Begini Cara Mengatasinya biar Konten Tetap Bagus

Software
Layanan VoLTE Telkomsel Kini Tersedia di Semua Kota dan Kabupaten di Indonesia

Layanan VoLTE Telkomsel Kini Tersedia di Semua Kota dan Kabupaten di Indonesia

Internet
YouTube Music 2023 Recap Meluncur, Ada Cover Album Unik dan 100 Lagu Terfavorit

YouTube Music 2023 Recap Meluncur, Ada Cover Album Unik dan 100 Lagu Terfavorit

Internet
Link dan Cara Cek Spotify Wrapped 2023 buat Lihat Kilas Balik Musik Tahun Ini

Link dan Cara Cek Spotify Wrapped 2023 buat Lihat Kilas Balik Musik Tahun Ini

Software
3 Game 'GTA' Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan

3 Game "GTA" Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan

Game
Akun Google yang Tidak Aktif 2 Tahun Dihapus Mulai Besok, Begini Cara Mencegahnya

Akun Google yang Tidak Aktif 2 Tahun Dihapus Mulai Besok, Begini Cara Mencegahnya

Internet
Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat

Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com