Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Merekam Video Tampilan Layar Laptop Windows 10 dan MacBook

Kompas.com - 12/03/2021, 20:17 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber TomsGuide

KOMPAS.com - Berbagi informasi melalui tangkapan layar saat ini menjadi hal yang lumrah dilakukan, termasuk ketika menggunakan laptop.

Namun, pada beberapa kesempatan mungkin pengguna juga diharuskan untuk memberikan informasi dalam bentuk video. Misalnya untuk mengirim tugas, menyerahkan materi video presentasi, hingga membuat tutorial yang berkaitan dengan laptop.

Saat diharuskan merekam layar laptop, pengguna Windows 10 dan komputer Mac tak perlu repot-repot mengunduh aplikasi perekam layar dari pihak ketiga. Sebab, keduanya telah dibekali dengan aplikasi bawaan untuk merekam layar laptop.

Baca juga: 10 Fungsi Touchpad di Laptop Windows, Bukan Cuma untuk Klik dan Zoom

Berikut cara lengkap merekam layar laptop Windows 10 dan Mac, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari TomsGuide, Jumat (12/3/2021).

Cara merekam tampilan layar Windows 10

Para pengguna Windows bisa memanfaatkan aplikasi bawaan bernama Xbox Game Bar untuk merekam layar laptop. Walaupun aplikasi ini sebenarnya ditujukan untuk merekam layar ketika bermain game, Xbox Game Bar juga bisa dimanfaatkan untuk merekam aktivitas lainnya.

Aplikasi perekam bawaan Xbox Game Bar, misalnya, dapat merekam sebagian besar jendela aplikasi yang ada di laptop Windows, seperti browser Chrome, WhatsApp desktop, Microsoft Word dan Power Point, permainan, dan lainnya.

Namun, menurut penelusuran KompasTekno, ada beberapa aplikasi yang tidak bisa direkam menggunakan Xbox Game Bar, di antaranya adalah layar utama desktop serta beberapa program maupun dokumen yang ada di file explorer.

Cara menggunakan Xbox Game Bar cukup sederhana. Pengguna cukup membuka jendela aplikasi apapun yang ingin direkam. Setelah jendela aplikasi yang ingin direkam terbuka, pengguna hanya perlu membuka aplikasi Xbox Game Bar.

Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk membuka Xbox Game Bar. Pertama, tekan kombinasi tombol pintasan Windows+G pada keyboard.

Baca juga: Cara Mengubah Tampilan Lock Screen di Laptop Windows 10

Selain itu, pengguna juga bisa membuka aplikasi dengan cara mengetik "Xbox Game Bar" pada menu Search (pencarian) atau mencari secara manual pada menu Start.

Setelah aplikasi Xbox Game Bar terbuka, pengguna bisa melihat beberapa tombol aksi. Misalnya ikon kamera untuk mengambil tangkapan gambar layar. Ada juga ikon mikrofon untuk menghidupkan atau mematikan audio saat sedang merekam layar.

Terakhir ada ikon perekam untuk memulai merekam layar. Pengguna juga bisa menekan kombinasi tombol pintasan Windows+Alt+R untuk memulai merekam layar.

Setelah itu, Xbox Game Bar akan secara otomatis merekam jendela aplikasi yang muncul di layar. Sebuah jendela pop up kecil bernama "Capture Status" juga akan muncul untuk menunjukkan proses perekaman sedang berjalan.

Tampilan aplikasi Xbox Game Bar untuk merekam layar Windows 10.KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Tampilan aplikasi Xbox Game Bar untuk merekam layar Windows 10.
Jendela "Capture Status" ini juga memberikan pengguna informasi terkait durasi perekaman video yang tengah berlangsung beserta beberapa tombol aksi.

Misalnya, ada ikon mikrofon untuk menghidupkan dan mematikan audio. Ada juga ikon "stop" yang bisa digunakan pengguna untuk menghentikan perekaman layar dan ikon silang "X" dengan fungsi yang sama dengan ikon "stop".

Halaman:
Sumber TomsGuide


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com