Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Facebook Latih AI Menggunakan Semiliar Foto di Instagram

Kompas.com - 13/03/2021, 12:05 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber CNBC

KOMPAS.com - Jejaring sosial Instagram mungkin bisa dibilang sebagai salah satu database gambar terbesar yang ada di dunia saat ini. Hal ini lantas dimanfaatkan oleh perusahaan induk Instagram, Facebook untuk melatih program kecerdasan buatan (AI) miliknya.

Menurut agensi pemasaran digital Omnicoreagency, di Instagram ada setidaknya ada 50 miliar photo telah diunggah di Instagram, mulai dari foto binatang peliharaan, foto liburan, selfie, hingga foto bayi.

Dari jumlah tersebut, sekitar satu miliar foto publik yang ada di Instagram telah dimanfaatkan Facebook untuk melatih salah satu program AI miliknya bernama SEER (SElf-supERvised).

Dalam salah satu unggahan di blog Facebook AI, SEER dilaporkan dapat belajar bagaimana mengidentifikasi objek di dalam foto dengan cara menganalisis gambar Instagram publik acak, tidak berlabel, dan tidak diformat.

Baca juga: Instagram Lite Meluncur di 170 Negara

Setelah pra-pelatihan, Facebook mengungkapkan SEER berhasil mencapai skor akurasi hingga 84,2 persen. Meskipun SEER hanya merupakan proyek penelitian, Facebook mengungkapkan SEER ini berpontensi digunakan secara luas.

Salah satu tujuan penggunaannya adalah untuk meningkatkan kemampuan teks alternatif otomatis yang dapat membantu para tunanetra atau gangguan penglihatan lainnya mendapatkan deskripsi dari berbagai foto yang ada di Instagram. 

Selain itu, SEER juga dapat digunakan untuk melakukan kategorisasi otomatis pada produk-produk yang dijual di Facebook Marketplace serta untuk menjauhkan konten gambar berbagaya dari platform Facebook.

"Ini adalah terobosan yang pada akhirnya membuka jalan untuk model computer vision yang lebih fleksibel, akurat, dan mudah beradaptasi di masa depan," tulis Facebook, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari CNBC, Sabtu (13/3/2021).

Persoalan privasi?

Kendati membawa manfaat, masalah privasi pengguna juga tak bisa diabaikan begitu saja. Pengguna Instagram mungkin akan terkejut ketika mengetahui foto miliknya digunakan untuk melatih program AI milik Facebok.

Namun, insinyur perangkat lunak di Facebook AI Research, Priya Goyal mengungkapkan Instagram berhak menggunakan foto yang ada di database Instagram mengingat Instagram telah menginformasikan hal ini melalui kebijakan data (data policy) Instagram.

"Kami menginformasikan pemegang akun Instagram dalam kebijakan data kami bahwa kami menggunakan informasi yang kami miliki untuk mendukung penelitian dan inovasi termasuk dalam kemajuan teknologi seperti ini," kata Goyal.

Baca juga: Cara Menghapus dan Menyembunyikan Tag Foto serta Video di Instagram

Setelah ditelusuri oleh KompasTekno, ternyata Instagram memang telah mencantumkan hal ini di kebijakan data platformnya di laman kebijakan data Instagram.

Instagram menyebutkan pihaknya mengumpulkan konten, dan informasi lain yang pengguna berikan saat memakai layanan Instagram, termasuk mendaftarkan akun, membuat atau membagikan konten, dan berkirim pesan atau berkomunikasi dengan pengguna lain.

Data yang dikumplkan ini dapat digunakan untuk berbagai keperluan, termasuk personalisasi produk, mengembangkan Instagram,  hingga untuk keperluan penelitian dan inovasi.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNBC


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com