Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Mi 11 Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya

Kompas.com - 16/03/2021, 21:21 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Ponsel ini turut dibekali baterai berkapasitas 4.600 mAh yang mendukung pengisian daya cepat 55 watt. Alvin Tse mengungkapkan, pengguna bisa mengisi baterai ponsel dari keadaan kosong hingga penuh 100 persen hanya dalam waktu 45 menit.

Mi 11 juga mendukung pengisian daya secara nirkabel sebesar 50 watt dan 10 watt untuk wireless reverse charging.

Baca juga: Indikasi Xiaomi Mi 11 Ultra Segera Meluncur di Indonesia

Dalam acara peluncuran kali ini, Alvin Tse mengabarkan bahwa Xiaomi tidak akan menyertakan charger 18 watt di dalam boks pembelian. "Namun kami menyertakan charger GaN 55 watt," lanjut Alvin.

Di Indonesia, Xiaomi Mi 11 hadir dalam dua varian warna yakni Midnight Gray dan Horizon Blue. Untuk banderol harga, Xiaomi Mi 11 8GB/256 GB dijual mulai Rp 9,9 juta.

Mi 11 bisa mulai dipesan melalui jalur pre-order, bukan flash sale, secara online pada Selasa (23/3/2021) di marketplace dan situs resmi Xiaomi Indonesia.

Baca juga: Sistem Flash Sale dan Otomatis COD di Balik Insiden Penjualan Poco M3

Alvin mengungkapkan, saluran pembelian offline lainnya akan tersedia waktu dekat. Penjualan secara luring akan segera dilakukan di jaringan peritel, Authorized Mi Shops, dan Mi Partners.

Baca juga: Spesifikasi Lengkap dan Harga Xiaomi Mi 11 di Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com