Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Wujud Oppo Reno5 F Versi Indonesia dari Segala Sisi

Kompas.com - 17/03/2021, 07:26 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Reno5 F tidak lama lagi akan segera diresmikan oleh Oppo di Indonesia untuk melengkapi kehadiran Reno5 dan Reno5 5G yang lebih dulu meluncur bulan Januari dan Februari lalu.

Vendor smartphone asal China tersebut mengumumkan akan meluncurkan Reno5 F tanggal 24 Maret 2021 mendatang. Sayangnya, Oppo baru memamerkan wujud Reno5 F dan belum memberikan spesifikasi lengkapnya.

Baca juga: Penampakan Oppo Reno5 F, Meluncur 24 Maret di Indonesia

Dibanding dua "saudaranya", Reno5 F mengusung desain yang sangat berbeda. Terutama di bagian belakang.

Reno5 F hadir dalam dua varian warna, yakni Fluid Black dan Fantastic Purple. Sekilas, tampilan punggung keduanya tampak glossy atau mengilap..

(ki-ka) Dua varian warna Reno5 F, Fluid Black dan Fantastic PurpleKompas.com/Wahyunanda Kusuma (ki-ka) Dua varian warna Reno5 F, Fluid Black dan Fantastic Purple

Namun, dalam acara temu media di Jakarta, Selasa (16/3/2021), PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto mengatakan bahwa punggung Reno5 F sebenarnya memiliki lapisan panel bertesktur doff atau matte berbahan komposit dengan transparansi warna tinggi.

Alasannya agar warna gradasi yang dipulas ke punggung Reno5 F, bisa tampak lebih halus, seperti gradasi warna ungu dan hijau di varian Fantastic Purple. Untuk bahannya sendiri, Aryo mengklaim cangkang Reno5 F lebih solid dibanding material polikarbonat pada umumnya.

Baca juga: Pengguna Oppo Reno5 Wajib Tahu 5 Fitur Gaming Ini

Selain desain warna punggung, perbedaan mencolok juga terlihat di modul kamera. Di Reno5, bingkai modul kamera berbentuk persegi panjang dengan tiga buah lensa tersusun vertikal dan satu lensa terpencar di bingkai bagian atas.

Sementara untuk Reno5 F, bingkai modul kamera berbentuk persegi panjang, dengan empat lensa yang tersusun secara simetris.

Kamera belakang Reno5 F.Kompas.com/Wahyunanda Kusuma Kamera belakang Reno5 F.

Tampilan Reno5 F dan Reno5 terlihat identik dari bagian depan. Keduanya sama-sama dibekali layar AMOLED 6,4 inci dengan lubang kamera tunggal atau single punch hole display.

Sensor pemindai sidik jari alias in display fingerprint scanner juga ditanamkan di dalam layar untuk sistem keamanan perangkat.

Di sisi bawah, Reno5 F memiliki beberapa port yang terdiri dari lubang speaker, USB type C, dan jack audio. Sementara di sisi samping kiri, terdapat tombol volume dan slot untuk kartu SIM, lalu untuk tombol daya terletak di sisi kanan ponsel.

Spesifikasi kunci

Reno5 FKompas.com/Wahyunanda Kusuma Reno5 F

Sejauh ini, Oppo belum membeberkan spesifikasi lengkap Reno5 F yang akan hadir di Indonesia. Aryo hanya memastikan bahwa akan ada perbedaan antara Reno5 F global dan versi di Indonesia, terutama di sektor hardware.

"Nanti bisa dilihat, pasti ada perangkat keras yang berbeda dengan yang di luar," imbuhnya tanpa menjelaskan lebih lanjut perbedaan yang dimaksud.

Baca juga: Oppo Reno5 F Segera Hadir di Indonesia, Spesifikasinya Beda dengan Versi Global

Kendati demikian, ada beberapa spesifikasi kunci yang sudah dikonfirmasi, seperti layar dengan refresh rate 60Hz dan resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 piksel), serta kamera belakang 48MP.

Untuk spesifikasi lain seperti chipset, baterai, kamera selfie, tiga kamera belakang lainnya, serta harga, baru akan diumumkan tanggal 24 Maret 2021 mendatang.

Sambil menanti spesifikasi lengkap, silakan simak wujud lengkap Reno5 F versi Indonesia dalam galeri foto di tautan berikut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com